Kesederhanaan Hari Jadi Merupakan Momen Introspeksi
MAJALENGKA - Bupati Majalengka DR H Karna Sobahi MMPd dan Wakil Bupati Tarsono D Mardiana bersama sejumlah pejabat dan pimpinan DPRD serta unsur Forkopimda Kabupaten Majalengka berziarah ke makam Pangeran Muhamad dan Mbah Badori, Jumat (4/6). Agenda tersebut merupakan tradisi tahunan sekaligus rangkaian Hari Jadi ke-531 Majalengka.
Dalam sambutannya bupati mengatakan rangkaian acara tersebut sudah menjadi agenda rutin sebelum puncak hari jadi Majalengka. Namun kali ini dan tahun sebelumnya diselenggarakan secara sederhana karena mencegah penyebaran Covid-19.
Namun kesederhanaan tersebut menurut bupati harus dijadikan momen introspeksi , dan bukan berarti mengurangi makna dan penghormatan kepada para pahlawan Majalengka terdahulu. Kesederhanaan juga harus memotivasi untuk lebih giat lagi membangun sesuai spirit yang diajarkan para pendahulu.
\"Agenda rutin tahunan ini merupakan refleksi rasa menghormati jasa pahlawan yang menyebarkan agama Islam di Majalengka sekaligus pendiri Majalengka,\" katanya.
Setelah tabur bunga ke makam Pangeran Muhammad dan Mbah Badori, rombongan kemudian kembali ke pendopo mengikuti agenda ramah tamah sekaligus menyalurkan paket bantuan beras dari Baznas, beasiswa dari BPJS dan bantuan dari Dinas Sosial.
Selain ziarah, panitia hari jadi Majalengka juga mengagendakan donor darah yang diselenggarakan Forkopimda dan OPD hingga tingkat kecamatan 27 Mei hingga 3 Juni. Panitia juga menggelar catur online dan latihan bersama ketangkasan burung perkutut di alun - alun Majalengka, Minggu (6/6). Puncak hari jadi Majalengka ke-531 sendiri ditandai rapat paripurna DPRD Majalengka di Bhineka Yudha Swala DPRD Majalengka, Senin (7/6). (iim)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: