Pengurus Baru Pelti Majalengka Dilantik

Pengurus Baru Pelti Majalengka Dilantik

MAJALENGKA - Kepengurusan Tenis Lapangan Seluruh  Indonesia  (Pelti)  Kabupaten  Majalengka      periode 2021-2026 telah dilantik dan dikukuhkan oleh Ketua Umum Pelti Jawa Barat,  Wawan Gunawan Kadir di  lapangan tenis Majalengka samping eks Pasar Lawas Majalengka Sabtu (10/4) lalu.

Hadir pada pelantikan tersebut Wabup Tarsono D Mardiana dan Kepala Dispora Yusanto Wibowo. Pengurus inti Pelti Majalengka di antaranya Ketua Taswara, MIKom, Sekretaris Mumu Rudiharto SSos, Bendahara Sulistyowati, Wakil Ketua H Sidarta, Isman Supangat dan Drs  H Asep Rukanda MSi.

Ketum Pelti  Jawa Barat Wawan Gunawan Kadir menyatakan bahwa porda atau porprov yang digelar pada tahun 2022 dan pada Juli 2021 akan dilaksanakan Babak Kualifkasi (BK) Porda di 4 kabupaten/ kota yakni Kota Cirebon, Bekasi, Tasikmalaya dan Kota Bandung.

“Kami berharap Kabupaten Majalengka bisa mempersiapkannya untuk mengikuti BK Porda di Kota Cirebon nanti,” ujar pria asal Jalan KH Abdul Halim depan SMPN 1 Majalengka ini.

Wawan sepakat dengan Wabup Tarsono yang ingin memulai dengan adanya pembinaan atlet tenis lapangan usia dini dari KU-10, KU-14 dan seterusnya sehingga dalam waktu 5 tahun ke depan bisa memiliki atlet yang bisa berprestasi di ajang porda. “Kita latih bibit bibit atlet tenis lapangan dan Majalengka punya potensi,” ujarnya. (ara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: