Masyarakat Apresiasi Pelayanan Disdukcapil Online

Masyarakat Apresiasi Pelayanan Disdukcapil Online

MAJALENGKA - Hadirnya pelayanan online di Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Majalengka, mendapat apresiasi dari masyarakat. Pasalnya dengan hadirnya pelayanan online, kebutuhan akan administrasi kependudukan dan catatan sipil bisa lebih cepat.

Seperti yang diungkapkan Sajum, warga di Desa Karayunan. Di tengah pandemi seperti ini, pelayanan online sangat membantu. Bahkan dirinya menceritakan bahwa proses pelayanan online ini sangat mudah. Seperti membuat E-KTP, hanya tinggal menyimpan nomor whatsapp yang telah disediakan, dan mengirimkan pesan dengan mengetik kebutuhan pelayanan administrasi.

\"Contoh saya tadi, setelah menghubungi bagian pelayanan dan menyimpan nomor whatsapp saya langsung diarahkan untuk mengirim pesan. Karena saat itu yang saya perlukan adalah layanan E-KTP, maka pesan whatsapp yang saya kirim mengetik KTP. Setelah itu muncul link formulir yang harus diisi,  dan setelah diarahkan dan mengisi formulir, saya menunggu beberapa menit dan alhamdulillah langsung jadi,” paparnya.

Sajum sangat mengapresiasi pelayanan disdukcapil. Selain prosesnya cepat, dalam pelayanannya, kini di area kantor lebih aman dan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Nurdiansyah (27) warga Bantarujeg juga sangat mengapresiasi layanan online tersebut karena pembuatan secara manual, sedikit lebih lambat. \"Meskipun bisa selesai hari ini, tapi ternyata pelayanan online lebih cepat. Saya sebagai masyarakat sangat mengapresiasi layanan online ini,” akunya.

Layanan online yang bisa diakses masyarakat, dengan cara menghubungi nomor kontak whatsapp melalui nomor 081111123370. Pelayanan yang tersedia di antaranya KK, KTP, KIA dan pindah/datang antarkabupaten dan provinsi. Jam pendaftarannya pukul 08.00-11.00 WIB. (bae)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: