4 Resep Makanan Sahur Sederhana yang Wajib di Coba, di Jamin Enak dan Nagih

Rabu 13-03-2024,22:30 WIB
Reporter : Baihaqi Nendia Pratama
Editor : Baihaqi Nendia Pratama

Cara memasak:

Panaskan sedikit minyak di atas wajan, tumis bumbu halus dengan tambahan daun jeruk, daun salad dan lengkuas hingga tercium aroma sedap.

Campurkan potongan tahu dan tempe dan berikan sedikit air, kemudian aduk hingga bumbu merata dan meresap.

Berikan tambahan bumbu seperti kecap manis, gula, garam, merica dan kaldu bubuk untuk menambah rasa lezat.

Setelah air menyusut anda dapat menyajikannya di atas piring dan menyantapnya.

 

3. Kangkung Telur Puyuh

Resep makanan sahur sederhana berupa kangkung sangat mudah karena bahannya yang dapat ditemukan dengan mudah. Sayur kangkung dapat diberi tambahan telur puyuh untuk memberikan rasa yang lezat.

Bahan:

  • 1 Ikat kangkung
  • 10 Butir telur puyuh yang sudah matang
  • 1 Gelas air
  • 1 Sendok makan saus tiram
  • 1 Sendok merica hitam
  • ½ Bawang bombay
  • 2 Sendok makan tauco asin
  • 3 Siung bawang putih yang telah di cincang
  • Kecap manis
  • Kecap asin
  • 1 Sendok larutan tepung maizena
  • Minyak 

Cara memasak:

Panaskan minyak di atas wajan, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga wangi. Tambahkan tauco, kemudian tuangkan kecap asin, saus tiram, kecap manis, merica dan kaldu bubuk. Aduk hingga mendidih.

Setelah mendidih, masukkan kangkung dan tumis hingga layu. Tambahkan air hingga mendidik dan masukkan telur puyuh yang sudah dikupas cangkangnya.

Tuangkan larutan tepung maizena ke dalam campuran kangkung dengan telur puyuh, aduk hingga mengental. Jika dirasa sudah matang, angkat dan hidangkan untuk menu sahur.

 

4. Ayam Goreng

Resep makanan sahur sederhana berbahan dasar ayam ini memang sudah menjadi salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia.

Kategori :