Menhub Pamer Pesawat Antonov Mendarat di Bandara Kertajati Majalengka, Begini Kata-katanya

Senin 27-03-2023,07:00 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

Pesawat berbadan besar itu, berangkat dari Houston, Texas, Amerika Serikat dan singgah di Nagoya, Jepang untuk mengisi bahan bakar lalu meneruskan perjalanan ke BIJB Kertajati.

Pendaratan sendiri berlangsung sekitar pukul 14.41 WIB, Rabu, 22, Maret 2022. Kemudian kembali terbang menuju Johor, Malaysia sekitar pukul 18.20 WIB.

Dalam unggahan PT BIJB dijelaskan bahwa pesawat cargo yang berukuran raksasa ini berada di Bandara Kertajati hanya sekitar 4 jam.

Akun resmi tersebut juga mengungkapkan kebanggaan terhadap Bandara Kertajati Majalengka.

BACA JUGA:Kampanye Be Brave Like Ukraine saat Pesawat Antonov Mendarat di Bandara Kertajati Majalengka

“Tentunya, dengan mendaratnya pesawat kargo terbesar di dunia di Bandara Kertajati mampu untuk menampung pesawat berbadan lebar, dan akan menjadi magnet ekonomi daerah," kata pengelola Bandara Kertajati dalam akun Instagram resminya.

Tak salah memang apa yang diunggah pihak Bandara Kertajati. Pesawat yang mendarat di Bandara di Majalengka itu memang sangat besar.

Sebagai gambaran, saking besarnya pesawat itu dijuluki “Si Gajah”, atau “Slon”. Wajar saja Antonov 124-100 memiliki panjang 69,1 meter dan tinggi 21,08 meter dengan rentang sayap 73,3 meter. Pesawat kargo ini bisa menampung muatan hingga 150 ton.

Kategori :