UPDATE dari Menhub: Tol Cisumdawu Pertengahan April, Bandara Kertajati Layani Haji

UPDATE dari Menhub: Tol Cisumdawu Pertengahan April, Bandara Kertajati Layani Haji

Menhub Budi Karya Sumadi saat berkunjung ke BIJB Kertajati Majalengka, disampaikan pula perkembangan BIJB Kertajati.-BIJB-radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi membawa kabar baik terkait perkembangan Tol Cisumdawu dan Bandara Kertajati.

Menhub yang berkunjung ke Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka, ingin memastikan kesiapan bandar udara tersebut untuk pelayanan penerbangan haji.

Budi Karya juga mengaku menerima informasi dari Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) dan Kementerian Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (Kemen-PUPR) bahwa Jalan Tol Cisumdawu akan beroperasi di pertengahan April 2023.

Pada kunjungan tersebut, Menhub menyatakan bahwa BIJB Kertajati akan melayani sedikitnya 20 kelompok terbang (Kloter) Jemaah Haji dari Cirebon Raya ditambah Sumedang dan Subang.

BACA JUGA:UPDATE Penanganan Longsor TOL CISUMDAWU, Begini Penampakan Jembatan Ungkal

Dengan jumlah jemaah haji yang diperkirakan mencapai 7.000 sampai dengan 8.000 pada tahun 2023 ini.

Karena itu, pihaknya berkunjung untuk memastikan pelayanan haji berjalan dengan baik. Apalagi, jumlah jemaah yang akan diterbangkan cukup banyak.

“Setelah ditetapkan, nanti akan ada sekitar 20 kloter atau sekitar 7 ribu sampai dengan 8 ribu jemaah haji yang berasal dari Kabupaten Subang dan sekitarnya yang akan berangkat dari Bandara Kertajati,” ujar Menhub, dalam siaran pers yang diterima radarmajalengka.com.

Terkait dengan aksesibilitas, Menhub juga menambahkan bahwa Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kemen-PUPR menyatakan  Tol Cileunyi Sumedang Dawuan (Cisumdawu) akan mulai beroperasi penuh pada pertengahan April mendatang.

BACA JUGA:25 HARI LAGI Target TOL CISUMDAWU Selesai, Jalan yang Longsor Sudah Siap Dibeton

Tentunya akan semakin memudahkan aksesibilitas masyarakat dari dan ke Bandara Kertajati.  

“Dengan beroperasinya jalan Tol Cisumdawu, waktu tempuh Bandung ke Kertajati maupun sebaliknya bisa ditempuh kurang lebih satu jam."

"Kita harapkan Bandara Kertajati akan semakin hidup, Tol Cisumdawu semakin ramai, dan masyarakat di sekitar Subang yang akan menuju bandara maupun sebaliknya semakin nyaman karena aksebilitasnya semakin mudah,” ujar Menhub.

Ketersedian slot penerbangan di Bandara Kertajati sangat banyak, dan harus bisa dimanfaatkan untuk melayani penerbangan umrah pada masa lebaran tahun 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: