3 Lokasi Longsor TOL CISUMDAWU Jelang Target 33 Hari Lagi Selesai

3 Lokasi Longsor TOL CISUMDAWU Jelang Target 33 Hari Lagi Selesai

Terdapat 3 lokasi longsor di Tol Cisumdawu yang masih ditangani sampai dengan saat ini.-Rochamedia/Ist-radarmajalengka.com

SUMEDANG, RADARMAJALENGKA.COM - Di tengah target untuk diselesaikan pada 15, April 2023 atau 33 hari lagi, justru terjadi longsor di Tol Cisumdawu.

Kejadian longsor di ruas Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan setidaknya ada di 3 lokasi yakni di Seksi 4 dan 5.

Sampai dengan saat ini, kejadian longsor tersebut masih dalam penanganan oleh kontraktor dengan konstruksi bore pile dan pembangunan jembatan.

Karena itu, target penyelesaian Tol Cisumdawu juga diundur menjadi 15, April 2023 dari semula pada akhir Maret.

BACA JUGA:KABAR TERBARU Seksi 4 TOL CISUMDAWU Tinggal Finishing, Siap untuk Beroperasi Maret 2023?

Hal tersebut sesuai dengan pernyataan Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono.

Menurut Basuki, pembangunan jembatan baru di Seksi 5B diharapkan dapat selesai tepat waktu dan digunakan untuk mudik.

"15 April ya. Jadi saya inginkan agar bisa dipakai untuk mudik, bisa," tutur Basuki, kepada wartawan di Bandung.

Pihaknya yakin Tol Cisumdawu dapat diselesaikan tepat waktu dan digunakan mulai dari Seksi 1 sampai dengan 6 atau Bandung - Kertajati.

BACA JUGA:SISA 33 HARI LAGI Target TOL CISUMDAWU Selesai, Masih Harus Bangun Jembatan

Berikut 3 lokasi longsor yang ada di Tol Cisumdawu:

1. Underpass Ungkal

Menteri PUPR mengungkapkan, salah satu lokasi longsor yakni di Seksi 5B dilakukan pembangunan jembatan, karena kondisi tanah yang labil.

"Jadi ada longsor di Seksi 5B, kita bangun jembatan untuk mengangkangi bagian yang longsor itu," kata Basuki, belum lama ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: