Mantap! Majalengka Masuk 20 Besar Selekda Fespati Jabar 2023

Mantap! Majalengka Masuk 20 Besar Selekda Fespati Jabar 2023

LOLOS: Sebanyak 21 pegiat Fespati kabupaten Majalengka berhasil masuk Seleksi Daerah (Selekda) Fespati Jabar tahun 2023 dalam ajang Road to Fornas VII 2023 Jawa Barat Sabtu, 20 Mei di Pusdikkav Kota Baru Parahyangan, Padalarang kabupaten Bandung. -ist-Radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Sebanyak 21 pegiat Fespati Kabupaten Majalengka berhasil masuk Seleksi Daerah (Selekda) Fespati Jabar tahun 2023.

Seleksi yang dilakukan sebagai persiapan ajang Road to Fornas VII 2023 Jawa Barat tersebut dilakukan pada Sabtu, 20 Mei kemarin di Pusdikkav Kota Baru Parahyangan, Padalarang Kabupaten Bandung.

Dalam selekda tersebut, panitia membuka kategori Ground diantaranya pelajar tingkat SD kelas 1-3 5 meter dan kelas 4-6 10 meter, SMP putra dan putri 15 meter, SMA putra dan putri 20 meter serta kategori dewasa 30-70 meter.

Kemudian jamparing kategori umum putra dan putri 20 meter serta hunting kategori umum putra dan putri.

BACA JUGA:Maling Jebol Tembok Minimarket di Sindangwangi, Ratusan Rokok Digondol

BACA JUGA:3 Maskapai yang Meramaikan Bandara Kertajati Majalengka, Simak Rute dan Jadwal Berikut

Ketua Fespati kabupaten Majalengka, Helmi Gustaviana SKom mengaku bersyukur atas capaian yang diraih peserta pegiat Fespati dari Kota Angin. Dari seluruh kategori yang diikuti, Majalengka berhasil masuk 20 besar di ajang Selekda Fespati Jabar Road to Fornas VII 2023 Jawa Barat.

Keberhasilan pegiat Fespati Kabupaten Majalengka tentunya tidak terlepas dari latihan yang rutin diselenggarakan.

"Dengan konsistensi ini alhamdulillah kita bisa masuk 20 besar, mencatatkan 21 orang peserta lolos Selekda Fespati pada persiapan Fornas VII di Jawa Barat mendatang," kata Helmi.

Ke depan, pihaknya mengaku akan terus mengevaluasi kekurangan-kekurangan guna mempersiapkan secara fisik dan mental.

"Kami berharap kedepan juga akan memberikan hasil yang maksimal untuk kemajuan olahraga sunah Rasulullah SAW di Majalengka dan membawa nama baik Majalengka Kota Panahan. Sebab panahan Majalengka juga sering mencatatkan hasil terbaik dalam event-event lainnya," tandasnya. (ono)

BACA JUGA:Menteri Basuki: Tol Cisumdawu Beeoperasi Penuh Awal Juni

BACA JUGA:Belum Normal, Harga Daging Ayam Potong Tembus Rp38 Ribu/Kg

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: