Bea Cukai Cirebon mendukung UMKM Naik Kelas

Bea Cukai Cirebon mendukung UMKM Naik Kelas

Bea Cukai Cirebon mendukung UMKM naik kelas dan menjadi eksportir. -Bea Cukai Cirebon-radarmajalengka.com

 

Radarmajalengka.com, CIREBONBea Cukai Cirebon mendukung UMKM untuk naik kelas, sesuai fungsi Bea Cukai yaitu industrial assistance.

 

Kepala Kantor Bea Cukai Cirebon,  Encep Dudi Ginanjar mengatakan, mendorong UMKM untuk ekspor merupakan fungsi untuk memberikan dukungan kepada industri dalam negeri, dengan tujuan mencapai keunggulan kompetitif atau dapat bersaing dalam pasar internasional.

 

Saat ini, Bea Cukai Cirebon sedang menjalankan program peningkatan ekspor UMKM khususnya di wilayah pengawasannya (Ciayumajakuning).

 

Bea Cukai Cirebon gencar melakukan asistensi kepada UMKM. Kegiatan ini dilakukan dengan mengadakan sosialisasi.

BACA JUGA:Video Mesum Remaja Curup Viral, Durasi 15 Detik, Lihat!

 

Kunjungan door to door ke UMKM, maupun layanan konsultasi ekspor di klinik ekspor Bea Cukai Cirebon.

 

Bea Cukai Cirebon berkomitmen untuk melakukan pembinaan kepada UMKM yang awalnya belum bisa ekspor menjadi bisa ekspor.

 

“Ekspor itu mudah, tidak ribet sama sekali. Pelayanan yang dilakukan Bea Cukai Cirebon gratis,” kata Encep.

 

Bea Cukai Cirebon bekerja sama dengan pemerintah daerah di wilayah Ciayumajakuning dan Bank Indonesia untuk bersinergi mendorong UMKM untuk ekspor.

BACA JUGA:234 SC PP Sukses Gelar Turnamen Voli, FKPPI Dukung Kang Nana Jadi Cabup

 

Pada Kamis (14/4) Bea Cukai Cirebon melakukan kunjungan ke Jatiwangi Art Factory, Jatisura, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka guna melakukan sosialisasi dan asistensi ekspor kepada para UMKM dalam Jatiwangi Art Factory.

 

Beberapa UMKM dalam Jatiwangi Art Factory  merupakan pengrajin seni berorientasi ekspor di Kabupaten Majalengka.

 

Selain Bea Cukai Cirebon, kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Kabupaten Majalengka, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Majalengka, Bank BJB, dan para pelaku UMKM.

 

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mempersiapkan Majalengka Weeks yang akan digelar di Jerman bulan Juni mendatang.

BACA JUGA:Marshanda di Los Angeles Amerika, Keluarga Klarifikasi Tidak Hilang

 

Bea Cukai membuka sesi diskusi dan sharing untuk menjawab kebingungan para pelaku UMKM mengenai kegiatan ekspor.

 

Dijelaskan kepala Bea Cukai Cirebon, memberikan asistensi ekspor merupakan salah satu tugas dan fungsi Bea Cukai di bidang industrial assistance dan trade facilitator yang bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dalam negeri dan salah satu bentuk dukungan terhadap program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: