Takut Ular Masuk Kedalam Rumah? Berikut Daftar Tanaman Yang Dapat Menghalau Ular Masuk Kedalam Rumah

Minggu 21-04-2024,21:15 WIB
Reporter : Taufik Urrohman
Editor : Taufik Urrohman

RADARMAJALENGKA.COM - Ular adalah salah satu hewan yang banyak ditakuti orang, terlebih jika musim hujan tiba ular banyak yang berkeliaran ke rumah-rumah warga. Untuk itu, pemilik rumah harus melakukan pencegahan, salah satunya dengan menanam jenis tanaman yang ditakuti ular. Oleh karena itu, untuk menghalau ular cobalah menanam jenis tanaman yang ditakuti ular berikut ini:

1. Bunga Marigold

Bau menyengat pada bunga marigold sangat tidak disukai oleh ular. Bunga warna pink yang merambat ini mempunyai rasa pahit yang membuat ular tidak mau mendekat.

BACA JUGA:Mahal Banget! Ini Dia Deretan Tanaman Hias Termahal di Indonesia

2. Jeruk Purut

Jeruk purut memiliki aroma menyengat yang ditakuti oleh ular. Agar ular bisa terusir dengan baik, tanamlah beberapa jeruk purut di sekitar rumah. Lakukan pemotongan batang secara rutin agar jeruk purut tidak terlalu tinggi.

3. Lidah Mertua

Lidah mertua memiliki daun melengkung mirip dengan ular dan hal inilah yang membuat ular enggan mendekatinya. Untuk itu, agar semakin efektif tanamlah lidah mertua secara rapat supaya bisa menghalau ular dengan baik.

BACA JUGA:3 Tempat Nongkrong di Majalengka yang Favorit Dikunjungi Anak Muda

4. Bawang Merah

Bawang merah juga termasuk tanaman yang ditakuti ular karena kandungan sultanot yang tinggi serta aromanya menyengat. Kandungan dan aroma ini membuat ular malas untuk mendekati tanaman bawang merah dan memilih pergi.

5. Serai

Daun serai mempunyai bau menyengat dan ular tidak menyukainya. Tanaman ini selain bisa mengusir ular juga berguna sebagai bumbu masakan yang lezat.

BACA JUGA:3 Rekomendasi Travel Majalengka Tasikmalaya Dengan Harga Terjangkau

Itulah jenis tanaman yang ditakuti ular dan pemilik rumah perlu menanamnya di sekitar rumah untuk menghalau ular.

Kategori :