
Sedangkan untuk jumlah nilai kontrak dalam pelaksanaan perbaikan, secara keseluruhan menurut Kepala Dinas PUTR mencapai Rp33.442.893.165.19.
Sementara itu, dari pantauan wartawan alat berat yang akan digunakan untuk memperbaiki jalan sudah mulai berdatangan. Warga berharap upaya perbaikan yang saat ini dilakukan tidak asal-asalan.
"Saya sebagai warga berharap dalam pengerjaannya tidak asal-asalan, dan tidak membahayakan pengendara,” harap Nurdiansyah.