Spanduk Koko Suyoko dan Yayat Saingi Karna dan Eman

Spanduk Koko Suyoko dan Yayat Saingi Karna dan Eman

MULAI DISEBAR: Spanduk kandidat M1 dari PKS yang sudah terpasang di pinggir Jalan Raya Jatiwangi-Palasah-Cipinang Rajagaluh. -istimewa-Radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM  – Spanduk dan baliho calon Bupati Majalengka (M1) telah tersebar di lokasi strategis di Kabupaten Majalengka, tidak hanya didominasi oleh Dr H Karna Sobahi MMPd dan Drs H Eman Suherman MM. Tetapi, spanduk kandidat M1 dari PKS juga sudah mulai bermunculan.

Pantauan Radar, spanduk kandidat M1 dari PKS yang sudah terpasang di pinggir Jalan Raya Jatiwangi-Palasah-Cipinang Rajagaluh adalah Koko Suyoko dan Dr H Yayat Hidayat MAg.
Sedangkan spanduk untuk kandidat H Nurhasan Zaidi belum terlihat di pinggir jalan strategis.

Terdapat perbedaan dalam penempatan spanduk, di mana H Yayat Hidayat menampilkan foto dirinya beserta visi misi jika terpilih sebagai pemimpin Kabupaten Majalengka.

Selain merapat ke PKS, mantan Kepala Kemenag Kabupaten Majalengka ini juga telah mendaftar di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

BACA JUGA:Gelar Aktivitas Test Ride, Awak Media Jajal Performa Berkendara NMAX 'TURBO'

Sementara itu, spanduk Koko Suyoko dipasang bersamaan dengan foto Calon Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Barat, yang juga merupakan Ketua DPD PKS Provinsi Jawa Barat, Dr H Haru Suandharu.

Menurut H Iing Misbahudin, calon anggota DPRD Kabupaten Majalengka terpilih, dari tiga kandidat M1 yang akan diusung PKS pada Pilkada, nama Koko Suyoko banyak tersebar melalui spanduk untuk sosialisasi kepada masyarakat Kota Angin.

Ia sangat mendukung Koko untuk diusung sebagai M1 dari PKS karena merupakan dewan pakar PKS dan hanya "melamar" ke PKS.

Iing menjelaskan bahwa Koko Suyoko adalah sosok pengusaha sukses kelahiran Majalengka 27 Mei 1978, berdomisili di Blok Sabtu RT 006/001, Desa Bongas Kulon, Kecamatan Sumberjaya, dan memiliki seorang istri bernama Nia Setiani serta tiga anak. (ara)

BACA JUGA:Menteri AHY Beri Penghargaan kepada 4 Pemerintah Kabupaten/Kota di Jambi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: