7 Tempat Wisata di Bandung Murah Meriah

7 Tempat Wisata di Bandung Murah Meriah

Jalan Braga menjadi tempat wisata yang dekat dengan Stasiun Tegalluar.-wisata bandung|YC travella-radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM - Kota Bandung, dengan keunikan dan keindahan alamnya, menjadi destinasi yang populer bagi wisatawan yang ingin menikmati liburan bersama keluarga atau teman dekat.

Kota ini menyajikan beragam tempat wisata yang menarik, dan yang terbaik, harganya terjangkau untuk kantong Anda.

Berikut adalah beberapa rekomendasi tempat wisata di Bandung yang murah meria :

1. Babakan Siliwangi

Nikmati suasana hutan kota dengan menjelajahi jembatan sepanjang dua kilometer. Di sini, Anda dapat berolahraga sambil menikmati udara segar dan menyegarkan.

Selain itu, Anda juga dapat menemukan tempat seni pertunjukan dan kedai kopi untuk bersantai. Letaknya berada di Jalan Tamansari Nomor 73 Kota Bandung.

BACA JUGA:7 Destinasi Wisata di Majalengka Cocok Dikunjungi saat Liburan

2. Teras Cikapundung

Tempat ini menawarkan suasana nyaman dan asri dengan berbagai atraksi menarik seperti jembatan merah, pemandangan sungai, wahana rafting, terapi ikan, dan pertunjukan air mancur.

Harga tiket masuknya pun terjangkau, mulai dari Rp10.000 saja.

3. Kiara Artha Park

Terletak di Jalan Banten, tempat ini cocok untuk menghabiskan liburan akhir pekan. Anda dapat menikmati keindahan alam, berjalan-jalan di taman yang hijau, dan berbagai aktivitas seru seperti bersepeda atau bermain air.

Harga tiket masuknya hanya sekitar Rp10.000 - Rp15.000.

BACA JUGA:6 Tempat Nongkrong di Majalengka Cocok untuk Bersantai

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: