Jelang Idul Adha, Pemkab Periksa dan Sortir Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Pemkab Periksa dan Sortir Hewan Kurban

MASIH BANYAK: Pesanan hewan kurban di Kabupaten Majalengka terlihat belum ada peningkatan yang signifikan, padahal dua pekan lagi pelaksanaan Hari Raya Idul Adha.-PAI SUAPRDI-Radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM – Dua pekan menjelang pelaksanaan Hari Raya Idul Adha, pesanan hewan kurban di Kabupaten Majalengka terlihat belum ada peningkatan.

Hal itu bisa dilihat dari sepinya kondisi beberapa pasar ternak, seperti di Pasar Ternak Regional Cideres Kadipaten, maupun di Pasar Hewan Rajagaluh.

Sementara itu sejumlah petugas kesehatan ternak sendiri terus melakukan pemeriksaan hewan kurban, untuk mengantisipasi masuknya hewan berpenyakit atau tidak layak kurban.

Hal itu sesuai dengan arahan Pemerintah Kabupaten Majalengka yang meminta agar proses pemeriksaan kesehatan hewan kurban dan penyortiran dilakukan di seluruh pasar di Kabupaten Majalengka.

BACA JUGA:Keren! Modena Hadirkan Solusi Pemanas Air Ekonomis dengan Perlindungan Tangki Super

BACA JUGA:Bridgestone Kembali Berpartisipasi Di World Solar Challenge 2023

Kepala DKP3 Iman Firmansyah mengatakan, pihaknya telah dan terus melakukan proses pemeriksaan kesehatan hewan kurban, serta melakukan sortir pada setiap pasar ternak di Kabupaten Majalengka.

"Penyortiran hewan qurban baik sapi, maupun kambing terus kami laksanakan jelang lebaran Idul Adha, guna menjamin kesehatan dan kualitas hewan kurban yang dijual, benar-benar kondisinya sehat dan layak konsumsi,” katanya.

Pelaksanaan penyortiran dan pemeriksaan kesehatan hewan, selain dilakukan di pasar ternak regional Kadipaten, juga dilaksanakan di lima pasar ternak tradisional lainnya. Seperti pasar ternak Maja, pasar ternak Cikijing, pasar ternak Lemahsugih, pasar ternak Rajagaluh, dan pasar ternak Jatitujuh.

Penyortiran tersebu terus diperketat, hal itu mengingat keluar masuk barang dan kuantitas transaksi pada hampir seluruh pasar ternak di Majalengka mengalami peningkatan yang cukup signifikan jelang Lebaran Idul Adha tahun ini.

BACA JUGA:KPU Tetapkan DPT Pemilu 2024 di Kabupaten Majalengka Sebanyak 998757 Pemilih

BACA JUGA:Ada Gangguan Kamtibnas dan Tindak Pidana Masyakat Bisa Lapor Ke Nomor Kapolres

Disebutkan, proses penyortiran dan pemeriksaan pada hewan kurban, dilakukan  sebelum masuk ke pasar serta saat keluar dari pasar  untuk menjamin keamanan hewan kurban.

Pemeriksaan yang dilakukan meliputi terhindar dari penyakit individual yang tidak menular, penyakit menular, dan penyakit zoonosis, maupun Antrax dan PMK serta ancaman penyakit hewan lainya.

Hal senada diungkapkan Wawan, Petugas pemeriksa kesehatan di pasar ternak Rajagaluh, di mana ada beberapa proses pemantauan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: