PENGUMUMAN: Tol Cisumdawu Kertajati - Cimalaka Hari Ini Dibuka Sampai Jam 5 Sore

PENGUMUMAN: Tol Cisumdawu Kertajati - Cimalaka Hari Ini Dibuka Sampai Jam 5 Sore

Tol Cisumdawu ruas Kertajati Cimalaka dibuka untuk arus balik sampai pukul 17.00 WIB.-Rochamedia/Ist-radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Tol Cisumdawu ruas fungsional Kertajati - Cimalaka hari ini dibuka mulai pukul 06.00 sampai dengan 17.00 WIB.

Diperkirakan hari ini adalah puncak dari arus balik di Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan, karena akhir dari libur lebaran sekaligus long weekend.

Karenanya, Jalan Tol Cisudari pada hari ini dibuka sampai dengan pukul 17.00 WIB. Jam operasi serupa juga diberlakukan pada beberapa hari terakhir.

Ruas tol yang bisa dilalui hanya satu arah dari Kertajati - Cimalaka selama arus balik, dioperasikan 2 jam lebih lama dari jadwal yang ditentukan yakni 06.00 - 15.00 menjadi 06.00 - 17.00 WIB.

BACA JUGA:YES! Terbang Lagi dari Kertajati, Ini Daftar Transportasi Umum yang Bisa Dipakai, Lewat Tol Cisumdawu

Selama arus balik lebaran, volume lalu lintas di Tol Cisumdawu memang lebih tinggi. Hal ini tidak lepas dari aktivitas masyarakat yang melintasi ruas jalan bebas hambatan tersebut.

Selain kendaraan yang melakukan perjalanan arus balik, juga banyak masyarakat berlibur ke Kabupaten Sumedang dan sekitarnya.

Sementara itu, dari pantauan lalu lintas di Km 152 Tol Cipali yang terhubung ke Gerbang Tol Ujung Jaya Utama, relatif ramai lancar saat pembukaan di pagi hari. 

Lalu lintas di Km 152 Tol Cipali ini sedang mengikuti rekayasa lalu lintas one way sampai pukul 24.00 WIB, untuk kemudian dilakukan pembersihan.

BACA JUGA:SIMAK! Jadwal Penerbangan Bandara Kertajati Mei 2023

Pemberlakuan one way dimuali dari Km 414 Gerbang Tol Kalikangkung sampai dengan Km 72 Tol Jakarta Cikampek.

Kemudian diberlakukan juga contra flow dari Km 72 Tol Jakarta Cikampek sampai dengan Km 47 Tol Jakarta Cikampek.

Rekayasa lalu lintas one way dan contraflow dimulai sejak 30 Apri 2023, tetapi diperpanjang sampai dengan Senin, 1, Mei 2023 pukul 24.00 WIB.

Kendati demikian, bila volume lalu lintas mengalami penurunan atau traffic counting VCR di bawah ketentuan, rekayasa lalu lintas one way dan contra flow dapat dihentikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: