WAJIB TAHU! Berikut Jadwal Contra Flow dan One Way Mudik Lebaran 2023, dari Km 47 sampai Tol Cipali
Jadwal contra flow dan one way arus mudik lebaran 2023 yang diperkirakan dimulai pada 18 April.-Korlantas Polri-radarmajalengka.com
JAKARTA, RADARMAJALENGKA.COM - Jadwal contra flow dan one way mudik lebaran 2023, akan diberlakukan mulai Selasa, 18, April 2023.
Kemudian jadwal contra flow dan one way juga akan dilanjutkan pada masa puncak arus mudik lebaran 2023, pada ruas Tol Jakarta Cikampek sampai Tol Cipali.
Kendati demikian jadwal contra flow dan one way tersebut, dimungkinakn situasional mempertimbangkan kondisi di lapangan.
Karenanya, pemudik yang menggunakan jalur tol dari arah Jakarta ke Semarang, agar memperhatikan informasi terkini terkait pemberlakuan kadwal contra flow maupun one way.
BACA JUGA:H-12 Mudik Lebaran, 3 Lokasi di TOL CISUMDAWU yang Belum Selesai, Bisa Terkejar?
Prediksi puncak arus mudik dimulai pada 18, April 2023 mengacu pada keputusan Presiden RI, Joko Widodo, untuk memajukan cuti bersama Idul Fitri menjadi 19 April.
Dengan demikian, pada tanggal 18 April malam, diperkirakan masyarakat sudah mulai melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman.
Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi mengatakan, diperkirakan akan terjadi kepadatan di Jalan Tol Cipali, sehubungan perbedaan jumlah lajur dengan Jalan Tol Jakarta Ciikampek serta volume kendaraan.
"Cipali itu, bahwa dari Jakarta sampai kilometer 66 empat jalur. Empat-empat jadi 8 jalur. Dan setelah kilometer 66 itu dua-dua jalur. Nah di situlah rekayasa lalu lintas akan dilakukan," kata Menhub, di Jakarta.
BACA JUGA:BUTUH KEAJAIBAN! 3 Lokasi Ini Bikin Ragu TOL CISUMDAWU Bisa Dipakai Mudik Lebaran, Lihat Saja
Disampaikan Budi Karya, Kementerian Perhubungan bersama dengan Koprs Lalu Lintas hingga Jasa Marga akan melakukan manajemen lalu lintas di jalan tol.
Sementara itu, pada dialog publik yang dilaksanakan Divisi Humas Polri, Dirgakkum Korlantas, Brugjen Aan Suhanan mengatakan, kepolisian sudah mempersiapkan langkah mengantisipasi arus mudik lebaran.
"Di jalur tol, Jasa Marga sedang menambahkan satu lajut Tol Cikampek, sehingga akan menambah kelancara arus lalu lintas," kata Brigjen Aan.
Terkait rekayasa lalu lintas, ditambahkan Aan, akan dilakukan secara bertahap mulai contra flow satu lajur, dua lajur sampai dengan tiga lajur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: