TOL CISUMDAWU Belum Tersambung ke Majalengka, Berkejaran dengan Target Mudik

TOL CISUMDAWU Belum Tersambung ke Majalengka, Berkejaran dengan Target Mudik

Kondisi Tol Cisumdawu yang masih belum tersambung ke Majalengka.-Rochamedia/Ist-radarmajalengka.com

BACA JUGA:WASPADA! Potensi Kemacetan Bila TOL CISUMDAWU Cuma Sampai Cimalaka saat Mudik

Pada Seksi 5B pembangunan juga masih menyisakan pengerjaan 2 jembatan yakni Jembatan Conggeang dan Jembatan Kedondong.

Belum lagi pembangunan tambahan 1 jembatan untuk penanganan area yang longsor di Desa Babakan Asem mengarah ke Seksi 6 di Ujung Jaya.

Praktis, pembangunan Tol Cisumdawu saat ini hanya tinggal berharap pada penyelesaian di Seksi 5.

Sehingga ruas tol sepanjang 62,60 kilometer ini, tersambung dari Bandung sampai dengan Kertajati, Majalengka.

BACA JUGA:4 Kejadian di TOL CISUMDAWU Seksi 5 yang Membuat Jalan Sulit Tersambung ke Majalengka

Target dari Manteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, pembangunan Tol Cisumdawu diharapkan selesai pada 15, April 2023.

"Bisa (untuk mudik lebaran), saya inginkan ini bisa untuk mudik," kata Menteri Basuki, kepada wartawan di Andir, Bandung.

Basuki juga berharap, penanganan longsor di Seksi 5B Tol Cisumdawu dapat dilakukan, sehingga target untuk dapat digunakan pada mudik lebaran bisa tercapai.

Sebab, ruas Jalan Tol Cisumdawu diharapkan dapat beroperasi sepenuhnya mulai Seksi 1 sampai dengan 6 atau dari Cileunyi ke Kertajati.

BACA JUGA:Rumitnya Seksi 5 Tol Cisumdawu, Sudah Ada 2 Jembatan, Sekarang Mau Tambah 1 Lagi

Ruas tol ini, diharapkan dapat menjadi alternatif bagi pemudik dari arah Bandung ke Cirebon dan Jawa Tengah.

Sehingga lalu lintas mudik bisa terbagi antara Tol Cipularang dan Cisumdawu. 

Namun tentunya, penggunaan Tol Cisumdawu masih harus menunggu kepastian untuk dapat selesai pada 15, April atau H-7 Idul Fitri.

Demikian update dari Tol Cisumdawu yang sampai dengan sekarang masih belum tersambung ke Majalengka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: