INSYA ALLAH, Lebaran Mudik lewat Tol Cisumdawu, Bandara Kertajati Sabar Yah

INSYA ALLAH, Lebaran Mudik lewat Tol Cisumdawu, Bandara Kertajati Sabar Yah

Mudik lebaran 2023 diperkirakan sudah bisa lewat Tol Cisumdawu untuk perjalanan dari Bandung ke Majalengka.-Ahmad Thea/Ist-radarmajalengka.com

SUMEDANG, RADARMAJALENGKA.COM - Pembangunan Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan diperkirakan tidak akan selesai pada Februari 2023, mengingat ada pekerjaan fisik di Seksi 5 Kecamatan Conggeang, Kabupaten Sumedang.

Pekerjaan fisik di Seksi 5 tersebut cukup rumit, karena ada pembangunan Jembatan Kedondong yang merupakan jembatan terpanjang di Tol Cisumdawu.

Bahkan, di Jembatan Kedondong saat ini masih berlangsung pemasangan balok girder di atas pier head untuk kemudian dilakukan pembangunan main road.

Selama 8 hari terakhir pekerjaan di Jembatan Kedondong baru sampai pier head ke 8 yang sudah terpasang balok girder. Menariknya percepatan nampak dilakukan di bagian ini.

BACA JUGA:SIAP-SIAP KECEWA, Jembatan Kedondong Jalan Tol Cisumdawu Belum Tersambung, Bakal Selesai Februari?

Pekerja secara paralel melakukan pemasangan balok girder dan pengecoran untuk pembangunan main road sekaligus barrier pembatas di sisi jembatan tersebut.

Kendati demikian, tetap saja diragukan bahwa Tol Cisumdawu akan tersambung 100 persen pada Februari 2023 atau awal Maret seperti yang ditargetkan Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono.

Menilik proyeksi dari PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT), Tol Cisumdawu selesai pada Maret 2023. Sehingga dapat dipakai untuk mudik lebaran dari arah Bandung ke Majalengka dan Cirebon.

Sedangkan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) justru memperkirakan lebih lama lagi yakni kuartal 1 tahun 2023 atau paling lambat pada Bulan Juli.

BACA JUGA:YA AMPUN! Kemiskinan Ekstrem di Majalengka 11,94 Persen, Lebih Tinggi dari Jabar dan Nasional

Selain itu, ada juga pembangunan jembatan lain di Seksi 4 dan 4 Tol Cisumdawu. Yakni Jembatan Cikondang yang berada di Seksi 4A Cimalaka, Kabupaten Sumedang.

Saat ini, Jembatan Cikondang memang sudah selesai dikerjakan dan masuk ke pekerjaan untuk pembetonan yang tersisa sedikit lagi.

Tetapi sebagain main road dan pembatas beton masih dilakukan di tepi jembatan dan sambungan ke jalan.

Pembangunan jembatan lainnya berada di Conggeang yakni Seksi 5A. Karena itu, progres pekerjaan di seksi ini berkisar antara 70 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: