
Universitas YPIB berdiri sejak 8 Juni 2022, hasil penggabungan STIKes Majalengka dan STF Cirebon menjadi Universitas YPIB Majalengka, sesuai dengan SK Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.
“Universitas YPIB Majalengka memiliki tiga fakultas, yaitu Fakultas Kesehatan, Fakultas Farmasi, dan Fakultas Psikologi, Bisnis, dan Teknologi (Fabistek). Kampus Universitas YPIB Majalengka berada di Jalan Gerakan Koperasi, Majalengka,” ujarnya. (ara/adv)