RADARMAJALENGKA.COM - Kylian Mbappe pemain berkebangsaan asal Prancis, sebagai pemain penyerang, yang sudah banyak memiliki pengalaman mentereng di dunia sepakbola, baik dari Timnas Prancis dan pemain Paris Saint-Germain ini, resmi mengeluarkan statement yang mengejutkan banyak pihak.
Ternyata statement Kylian Mbappe ini bukanlah spekulasi belaka, walaupun awalnya hanya berkembang sebagai rumor dan spekulasi. Namun akhirnya terkuak bahwa penyerang Paris Saint-Germain ini resmi hengkang dan meninggalkan klub yang pernah ia bela selama 7 tahun.
Kylian Mbappe resmi ingin meninggalkan klub Paris Saint-Germain atau PSG. Bintang Prancis itu akan pergi dari Parc des Princes pada musim panas ini. Kylian Mbappe mengumumkan kepergiannya dari PSG lewat sebuah video. Keputusan tersebut mengakhiri tujuh tahun kebersamaan antara PSG dan Mbappe.
Bukan spekulasi lagi bahwa kepergian dari Kylian Mbappe dipastikan akan meninggalkan Paris Saint-Germain akhir musim ini. Luis Enrique meyakini PSG akan tetap hebat tanpa Mbappe. Lalu akan kemanakah Kylian Mbappe berlabuh selanjutnya setelah pergi dari PSG?
BACA JUGA:Hasil MotoGP Prancis 2024, Jorge Martin Juara, Marc Marquez di Urutan Kedua!
"Saya cuma punya hal-hal baik untuk dikatakan. Saya memahami keputusannya. Dia sudah di sini selama tujuh tahun dan sebagai legenda klub. Dia sudah memberikan segalanya untuk klub dan klub juga demikian kepadanya. Saya doakan yang terbaik untuk masa depannya," ucap Enrique soal Mbappe, dilansir dari ESPN.
"Saya bangga pernah punya dia di tim ini. Dia sudah membantu kami dan seorang pemimpin dan dia melakukannya dengan banyak senyum." Ucap Luis Enrique.
Kylian Mbappe gabung PSG pada 2017 dari AS Monaco. Ia kemudian membantu Les Parisiens menjuarai Ligue 1 enam kali dan menjadi top skor sepanjang masa klub dengan 255 gol di semua kompetisi. Posisi Mbappe saat di PSG adalah sebagai pemain penyerang. Kendati demikian, kehilangan sang pemain cemerlang seperti Mbappe disebut Enrique lantas tidak akan mengubah PSG. Ia percaya PSG akan lebih baik.
"Terlepas dari siapa yang di sini atau tidak, tujuan saya adalah jadi lebih kuat musim depan. PSG akan terus jadi tim hebat dan kami akan jauh lebih baik. Kami akan mendatangkan pemain dengan mental yang kuat dan identik dengan klub... begitulah hidup," kata Enrique.
Lebih lanjut untuk informasi terbaru, menurut Fabrizio Romano, megabintang asal PSG Kylian Mbappe sampai rela melakukan banyak hal demi mewujudkan perpindahannya ke klub Real Madrid. Dalam dua tahun terakhir ada beberapa klub Premier League yang mendekati Mbappe, tapi dia tidak pernah tertarik. Namun perpindahan Mbapper dari PSG masih rumor belaka.
Kylian Mbappe yang telah memutuskan pergi dari Paris Saint Germain (PSG) pada bursa transfer musim panas mendatang, rumor dia akan berlabuh ke Real Madrid semakin kencang. Bahkan hingga Presiden Perancis Emmanuel Macron meminta Real Madrid yang dirumorkan telah menyegel tanda tangan Mbappe untuk melepaskan kapten Timnas Prancis tersebut agar bisa bergabung dengan squad asuhan Thierry Henry pada gelaran ajang Olimpiade Paris 2024.
Manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti enggan membalas komentar dari Presiden Prancis Emmanuel Macron terkait perpindahan daru pemain tim nasional Prancis, Kylian Mbappe yang diinginkan oleh Les Bleus untuk tampil di gelaran Olimpiade Paris 2024.
"Saya tidak bisa mengomentari apa yang dikatakan Presiden Perancis. Saya tidak punya hak untuk mengomentarinya," kata Carlo Ancelotti dikutip dari laman resmi klub, Minggu.
BACA JUGA:Pertama Kali! AC Milan Pakai Jersey Nama Ibu Saat Lawan Cagliari, Terpantau Ada Nama Indonesia