RADARMAJALENGKA.COM- Utang memang memiliki kewajiban untuk segera dibayar.
Utang memang diperbolehkan dalam Islam, lebih tepatnya telah diatur dalam fikih muamalah. Ada beberapa syarat-syarat tertentu yang harus dipenuhi.
Pada dasarnya setiap orang tidak ingin memiliki utang, namun karena terdesak membuat banyak orang terjerumus untuk berutang.
Memiliki utang memang sah-sah saja namun karena benar-benar terdesak. Jangan sampai utang ini menjadi gaya hidup dan kebiasaan.
Dalam Islam ada beberapa doa bebas dari utang. Doa ini sebagai salah satu ikhtiar agar Allah SWT membantu melancarkan rezeki dan utang bisa terlunasi. Untuk melunasi utang nya tentu saja manusia harus bekerja keras dan berusaha dengan cara yang halal.
BACA JUGA:Sholat yang Memiliki Keutamaan Sebagai Pembuka Rezeki
Doa bebas dari hutang dapat kita amalkan untuk mempermudah jalan kita dalam mendapatkan rizki dari Allah Swt.
Berikut beberapa doa supaya utang lunas:
1. Doa Supaya Utang Lunas
اللَّهُمَّ يَا فَارِجَ الْهَمِّ ، كَاشِفَ الْغَمِّ ، مُجِيبَ دَعْوَةَ الْمُضْطَرِّينَ ، رَحْمَنَ الدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ ، وَرَحِيمَهُمَا ، أَنْتَ تَرْحَمُنِي ، فَارْحَمْنِي رَحْمَةً تُغْنِينِي بِهَا عَنْ رَحْمَةِ مَنْ سِوَاكَ
Bacaan latin: Allahumma ya farijal ham kasyifal gham mujiba da'watal mudhthorriin rahmanad dunya wal akhirah warahimahuma anta tarhamuni farhamni rahmatan tughnini biha rahmati man siwak.
Artinya: "Ya Allah, yang menghilangkan kerisauan, Maha Mengikis gundah gulana, Maha mengabulkan doa orang yang menderita. Engkau Maha Pengasih kepada seisi dunia dan akhirat dan menyayangi keduanya. Engkau mengasihiku, berilah aku rahmat yang membuatku tidak memerlukan lagi pertolongan selain dari-Mu.
BACA JUGA:Sholawat Asygil Mengandung Doa, Dapat Membantu Palestina
2. Doa Supaya Diberi Rezeki
اَللهُمَّ اِنِّىْ اَسْأَلُكَ اَنْ تَرْزُقَنِىْ رِزْقًا حَلاَلاً وَاسِعًا طَيِّبًا مِنْ غَيْرِ تَعَبٍ وَلاَمَشَقَّةٍ وَلاَضَيْرٍ وَلاَنَصَبٍ اِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَىْءٍ قَدِيْرٌ