Kerajaan Islam Pertama di Jawa, Lamajang Tigang Juru dan Kitab Musarar Ungkap Kebiadaban Kaum Bhairawan Tantra

Selasa 22-08-2023,21:07 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

Ketika Prabu Kertanegara menurunkan jabatan Patih Amangkubumi Pu Raganata Sang Ramapati, Tumenggung Wirakreti, dan pujangga Santasmrti menjadi weddha (pejabat tua) karena mereka menolak program penyatuan Nusantara.

Kedudukan mereka digantikan oleh pejabat-pejabat muda (yuwa) yang bukan hanya berambisi menyatukan Nusantara, melainkan juga berambisi memperkuat pengaruh sekte Tantra-Bhairawa. 

Arya Wiraraja menolak hal tersebut. Hal ini berkaitan dengan posisinya sebagai Muslim yang punya kewajiban moral mencegah penyebaran sekte agama Tantrayana yang biadab itu. 

Mengenai kebiadaban Tantra-Bhairawa, dicatat dalam Kitab Musarar Babon Saka ing Rum bahwa Sultan al-Gabah dari Rum (yang ditafsirkan oleh Agus Sunyoto sebagai Persia) mengirim 20.000 muslim ke Jawa, tetapi hampir seluruhnya tewas dimangsa oleh para pengikut Tantra-Bhairawa yang memiliki ritual minum darah dan memakan daging manusia.

Murka dengan berita itu, Sultan al-Gabah mengirim para ulama sakti, termasuk tokoh yang dikenal dengan sebutan Syekh Subakir, untuk menumpas pengikut Tantra-Bhairawa. Misi itu disebutkan berhasil, dan Syekh Subakir pulang ke Persia membawa kemenangan.

Menurut Agus Sunyoto, sangat mungkin orang-orang muslim Persia yang dikirim oleh Sultan al-Gabah itu berasal dari Lorestan, Persia, yang datang ke Nusantara pada abad ke-9.

Kisah utusan Sultan al-Gabah itu berkaitan dengan Tragedi Pralaya, sebagaimana dicatat oleh prasasti Pucangan (1041 M). Prasasti itu menyebutkan bahwa Aji Wurawari (disebut demikian karena ia seorang raja berkulit merah seperti bunga wurawari) dari Loram (sekarang Leran, Gresik) menyerang Kerajaan Medang yang dipimpin oleh Raja Dharmawangsa di Wwatan. 

Kekuatan Aji Wurawari itu disebutkan oleh prasasti Cane (1021 M) dapat dihancurkan oleh Airlangga (Raja Kerajaan Kahuripan) yang merupakan keponakan sekaligus menantu Raja Dhamawangsa. Namun, sisa-sisa kekuatan tentara Aji Wurawari tetap menyerang sehingga Airlangga melarikan ke Desa Patakan, sebagaimana dikisahkan oleh prasasti Terep (1032 M).

Perselisihan antara orang-orang Lorestan pengikut Aji Wurawari dengan Airlangga dan keturunannya, raja-raja Janggala dan Panjalu, berkaitan dengan fakta dianutnya ajaran Tantra-Bhairawa oleh Raja Dharmawangsa dan Airlangga. Bahkan, ibu Airlangga, Mahendradatta, dikenal sebagai bhairawi (pemimpin sekte Tantra-Bhairawa). 

Buku Sejarah Lengkap Islam Jawa karya Husnul Hakim menduga bisa jadi, Sayyidah Fatimah binti Maimun (w. 1082) merupakan tokoh orang-orang Lorestan pengikut Aji Wurawari. Di luar semua itu, demikianlah bahwa perselisihan orang-orang Islam dengan penganut Bhairawa Tantra di Nusantara sudah berlangsung berabad-abad sebelum masa kekuasaan Prabu Kertanegara.

Inilah awal dari kebencian penganut Tantra-Bhairawa terhadap umat Islam. Bahkan, dikisahkan ketika utusan Kaisar Tiongkok dari Dinasti Yuan, Kublai Khan, yaitu Meng Ki yang beragama Islam tiba di Kerajaan Singasari, ia diperlakukan secara kasar.

Utusan itu dipahat keningnya dan dihina-hina. Kemudian, ia kembali ke Tiongkok, dan peristiwa itu membuat Kaisar Kublai Khan marah sehingga kelak ia memberangkatkan tentaranya untuk menghancurkan Kerajaan Singasari tetapi, kala itu Kerajaan Singasari sudah dipimpin oleh Prabu Jayakatwang.

Demikianlah kebencian Prabu Kertanegara terhadap penganut muslim. Ia mengangkat Arya Wiraraja sebagai demung hanya karena alasan tali persaudaraan. Namun, begitu Arya Wiraraja melakukan sedikit kesalahan, ia pun dibuang jauh dari pusat kerajaan, dan ini membuat Prabu Kertanegara senang karena punya alasan untuk menyingkirkan penganut Islam dari istananya.

Prabu Kertanegara marah ketika Arya Wiraraja menolak programnya untuk menyatukan Nusantara sekaligus menguatkan pengaruh Tantra-Bhairawa. Kemarahannya itu muncul karena ia menduga bahwa penolakan Arya Wiraraja tidak murni sekadar pertimbangan politik kekuasaan, tetapi juga dikarenakan oleh persoalan agama. (*)

Kategori :