MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Meski sudah ada Tol Cisumdawu, akademisi Kabupaten Majalengka mengusulkan adanya Tol Macita atau Majalengka Ciamis Tasikmalaya.
Yang menjadi pertimbangan usul dari Tol Macita adalah akses dari jamaah umrah dari Kabupaten Tasikmalaya, Ciamis dan sekitarnya, termasuk calon penumpang Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati.
Salah satu yang mengungkapkan usul Tol Macita adalah Koordinator Daerah (Korda) ICMI Kabupaten Majalengka, DR H Diding Badjuri MSi.
Menurut dia, keberadaan akses tol tersebut akan menghubungkan Majalengka dengan daerah di selatan Jawa Barat.
BACA JUGA:WOW! Akademisi Majalengka Usul Tol Baru, TOL MACITA: Majalengka, Ciamis Tasikmalaya
Diungkapkan Diding, kalaupun BIJB Kertajati beroperasi dan melayani penerbangan, wilayah selatan masih sulit menjangkau.
Sebab, jarak dan waktu tempuh ke Kabupaten Majalengka cukup jauh dan rata-rata perjalanannya di atas 4 jam.
Karenanya, diperlukan alternatif baru untuk menghubungkan Majalengka dengan daerah di wilayah selatan seperti Ciamis dan Tasikmalaya.
“Sebagai sebuah pandangan ke depan, perlu ada tol penghubung Majalengka, Ciamis, Tasikmalaya yang akan menjadi poros penghubung wilayah utara dan selatan," ujar Diding, kepada radarmajalengka.com, Kamis, 26, Januari 2023.
BACA JUGA:FENOMENA Kabut di TOL Cisumdawu Sering Terjadi di Seksi 1 sampai 3, Lihat Penampakannya
Sementara itu, Ketua Masyarakat Pariwisata Indonesia (MPI) Kabupaten Majalengka DR Ir H Dadan Taufik SH MH MKn juga berharap ada manfaat lain dari Tol Cisumdawu untuk daerah.
Sebab, saat ini yang lebih diuntungkan adalah Kabupaten Sumedang lantaran memiliki lebih banyak exit tol.
"Keuntungan dibukanya Tol Cisumdawu secara pribadi masyarakat hanya sebatas untuk mempercepat jarak tempuh dari Majalengka ke Bandung atau sebaliknya," kata Dadan.
Kata dia, minimalnya dengan dibukanya tol akses ke Bandung waktu tempuh bisa menjadi singkat.
BACA JUGA:METROPOLITAN REBANA: Ada BIJB Kertajati dan Tol Cisumdawu, Dalam 1 Tahun Majalengka Bakal Berubah