Warga Majalengka Dijebak Jadi Kurir Narkoba di Ethiopia

MINTA PERTOLONGAN: Ibunda Linda Yuliana, memnujukkan foto anaknya terjerat kasus pidana di Ethiopia.-istimewa-Radarmajalengka.com
MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Majalengka, Kombes Pol (P) Dr H Juhana Zulfan MM menerima pengaduan masyarakat mengenai nasib tragis seorang pekerja migran asal Majalengka yang terjerat kasus pidana di Ethiopia.
Pengaduan ini disampaikan oleh Ketua BPPMI (Badan Pemberdayaan Pekerja Migran Indonesia) Kabupaten Majalengka, Raida, yang mewakili keluarga korban.
Pekerja migran yang dimaksud adalah Linda Yuliana, seorang wanita asal Majalengka, yang berprofesi sebagai pengurus rumah tangga.
Linda terjerat masalah hukum di Ethiopia setelah diduga membawa narkoba tanpa sepengetahuannya.
Linda Yuliana, yang pada awalnya bekerja sebagai kurir pengantar barang, dijebak oleh temannya, Dinda, yang mengiming-imingi gaji besar.
BACA JUGA:Operasi Pekat Lodaya 2025, Polisi Amankan Ratusan Botol Miras
Dinda mengajak Linda bekerja sebagai kurir barang yang disebutnya sebagai "coklat dan sabun mandi", yang ternyata merupakan narkoba.
Setelah berangkat dari Jakarta pada 23 Juni 2024, Linda tiba di Ethiopia dan kemudian diberi tugas untuk membawa barang tersebut ke Laos.
Setibanya di bandara Ethiopia, Linda ditahan setelah petugas menemukan narkoba dalam barang bawaannya.
Linda tidak mengetahui bahwa barang yang dibawanya adalah barang terlarang, dan kini dia ditahan dengan tuduhan sebagai pengedar.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Majalengka, H Juhana Zulfan, berharap agar pemerintah daerah dan instansi terkait, seperti Kementerian Luar Negeri dan KBRI Addis Ababa, dapat segera memberikan perhatian terhadap kasus ini.
Selain itu, peran Kementerian Perlindungan Pekerja Migran dan lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang fokus pada perlindungan pekerja migran Indonesia sangat dibutuhkan untuk menyelesaikan kasus ini.
Juhana berharap dengan campur tangan semua pihak, diharapkan kasus ini dapat diselesaikan dengan baik, dan Linda Yuliana dapat kembali ke Indonesia dengan aman, bersama keluarga tercinta. (bae)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: