Ini Dia Beberapa Makanan Yang Dapat Mencegah Kanker

Ini Dia Beberapa Makanan Yang Dapat Mencegah Kanker

Jenis makanan pencegah kanker-Detikcom-radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM - Makanan dan minuman pencegah kanker sebenarnya serupa dengan asupan yang dianjurkan dalam pola makan sehat, yakni buah, sayur, dan gandum utuh, tidak semata-mata pola diet vegetarian. Mengonsumsi Makanan dan minuman pencegah kanker ini sangat dianjurkan, terutama bila kamu sering mengonsumsi Makanan dengan bahan kimia tambahan, seperti pewarna, penyedap rasa, dan pengawet buatan. Berikut adalah bermacam-macam Makanan dan minuman pencegah kanker yang baik untuk kamu konsumsi:

BACA JUGA:Rekomendasi Perpaduan Kombinasi Cat Pintu Warna Putih, Memperkaya Estetika dan Keindahan Visual

1. Ikan berlemak sehat

Mengonsumsi beberapa jenis ikan, seperti salmon, makarel, dan teri, juga dikaitkan dengan penurunan risiko menderita penyakit kanker. Pasalnya, beragam ikan ini mengandung asam lemak omega-3, squalene, dan vitamin D yang dipercaya mampu menghambat perkembangan sel-sel kanker.

2. Brokoli

Mengonsumsi brokoli beberapa kali dalam seminggu bisa menurunkan risiko kamu menderita kanker. Ini karena brokoli mengandung sulforaphane yang diyakini bermanfaat sebagai zat antikanker.

BACA JUGA:Begini Cara Penggunaan Minyak Zaitun Untuk Memasak dan Cara Menyimpannya

3. Buah beri

Kelompok buah beri, seperti strawberry dan blueberry, serta buah arbei, kaya akan pigmen anthocyanin yang memiliki sifat antioksidan. Sifat antioksidan ini bermanfaat untuk melawan radikal bebas berlebih penyebab kanker.

4. Bawang putih

Siapa sangka, kandungan belerang pada bawang putih dapat mencegah pembentukan sel kanker, terutama kanker yang menyerang organ pencernaan, seperti kanker lambung, kanker usus, dan kanker esofagus.

BACA JUGA:Rekomendasi Warna Cat Pintu Kayu yang Bagus Secara Detail, dan Menarik

5. Kunyit

Kunyit merupakan salah satu bumbu dapur yang terkenal akan manfaat kesehatannya, tidak terkecuali sebagai makanan pencegah kanker. Kunyit mengandung kurkuma yang diyakini dapat menghambat perkembangan sel-sel kanker, memperlambat penyebaran kanker, dan mengecilkan tumor. Itulah beberapa makanan yang dapat mencegah kanker.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: