Cara Mengatasi Kulit Kering Agar Terawat Dengan Baik, Sehat dan Bisa Tampil Percaya Diri

Cara Mengatasi Kulit Kering Agar Terawat Dengan Baik, Sehat dan Bisa Tampil Percaya Diri

Mengatasi kulit kering -garnier.co.id/tangkapan layar- radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM – Merawat kulit kering harus dengan cara yang tepat agar tetap sehat dan percaya diri.

Kulit kering kadang dianggap mengganggu dalam hal penampilan. Padahal bukan karena kulit keringnya, tapi bagaimana kita merawat Kulit kering tersebut agar tetap sehat dan bisa tampil percaya diri dalam keseharian. Ciri-ciri dari Kulit kering yaitu permukaan kulit terasa kasar, berisik, gatal, mengelupas, serta mudah teriritasi. Nah untuk mengatasi Kulit kering tersebut haruslah dengan perawatan yang benar, bagaimana caranya? Berikut penjelasan untuk merawat Kulit kering agar tetap sehat.

BACA JUGA:Pilihan Moisturizer yang Cocok Untuk Si Pemilik Kulit Kering

1. Rajin Membersihkan Kulit

Cara yang pertama untuk mengatasi kulit kering agar terawat dengan baik yaitu dengan membersihkan kulit. Membersihkan kulit bukan hanya sekadar menggunakan produk pembersih saja, tetapi harus memilih produk pembersih yang lembut. Jika produk komposisinya terlalu kuat nantinya akan mengangkat minyak alami dari kulit dan akan terasa kering.

Tips untuk memilih produk pembersih yang lembut: Usahakan menghindari kandungan alkohol, sodium lauryl sulfate, dan zat pewangi karena dapat mengurangi kelembapan kulit.

2. Gunakan Pelembab dengan Teratur

Cara selanjutnya yaitu dengan menggunakan pelembab dengan teratur. Dengan memakai pelembab, bisa untuk menjaga lapisan pelindung kulit dari kerusakan. Pilihlah produk dengan kemampuan melembapkan yang tinggi, misalnya produk yang mengandung ceramide, shea butter, gliserin, asam stearat, dan asam laktat.

Waktu yang tepat menggunakan pelembap adalah setelah mandi, karena kulit saat itu masih terasa lembap. Gunakan pelembap dengan teratur, minimal dua kali sehari.

BACA JUGA:Manfaat Wedang Jahe: Minuman Hangat yang Penuh Kebaikan

3. Konsumsi Makanan yang Baik untuk Kulit

Dengan mengonsumsi makanan yang baik, maka ini dapat membantu merawat kulit dari dalam. Kulit membutuhkan berbagai macam nutrisi, seperti vitamin, mineral, dan zat gizi lainnya.

Vitamin yang dibutuhkan kulit yaitu vitamin A,C, E, dan K. Dengan vitamin-vitamin tersebut maka bisa meremajakan dan menjaga kolagen kulit.  Vitamin dapat diperoleh dari sayuran, buah-buahan, dan biji-bijian. Selanjutnya ada juga lemak tak jenuh yang bisa memperbaiki sel kulit yang rusak. Lemak tak jenuh berasal dari ikan salmon, alpukat, dan kacang-kacangan.

4. Minum Air Putih

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: