3 Rekomendasi Cafe Cozy di Majalengka, Anak Muda Wajib Datang Kesini

3 Rekomendasi Cafe Cozy di Majalengka, Anak Muda Wajib Datang Kesini

Suasana backyard di cafe Tigadelapan Majalengka yang cozy dan estetik vibesnya.-Instagram @tigadelapan.mjk - tangkapan layar-radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM - Salah satu Kota yang ada di Provinsi Jawa Barat dan sering dijuluki sebagai Kota Angin yang bernama Majalengka ini, memiliki beberapa tempat seperti cafe sebagai tempat nongkrong untuk anak muda.

Ya, cafe biasanya identik sebagai tempat tongkrongan bagi anak muda, karena cafe sendiri sebagai tempat untuk menyantap makanan dan minuman serta berkumpul, mampu menarik perhatian dari para anak muda, berkat suasana cafe yang cozy serta estetik.

Dengan suasana seperti cozy dan estetik inilah, yang mampu membuat cafe menjadi tempat nongkrong yang tepat bagi para anak muda, entah itu sekadar nongkrong dengan teman, atau melakukan revisi pekerjaan atau tugas kuliah, semua bisa dilakukan di cafe.

Berikut pada artikel ini akan membahas mengenai 3 rekomendasi cafe cozy dan estetik yang ada di Majalengka, untuk para anak muda, kuy simak pada artikel berikut ini. 

BACA JUGA:MURAH MERIAH! 3 Destinasi Wisata Curug di Majalengka dengan Harga Rp 15 Ribu Saja

1. Humble Coffee

Lokasi Humble Coffee terletak di Jl. Raya K H Abdul Halim No.119, Majalengka Kulon, Kec. Majalengka, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat 45418. Jam operasional cafe ini mulai buka pada pukul 09.00-22.00. Jarak Humble Coffe dengan Kabupaten Majalengka hanya sekitar 22 menit, melalui rute Jl. Jatiwangi-Majalengka. Harga makanan serta minuman yang ada di cafe ini berkisar diantara Rp 25 ribu hingga Rp 50 ribu. Menu pilihan yang ada di Humble Coffee yaitu: Humble Country, Hazelnut Latte, Caramel Machiatto, Frappe, Mojito Lychee, Squash, Kombucha, Croffle Soft Ice Cream. Untuk suasana di Humble Coffee ini masuk ke dalam kategori cafe cozy yang ada di Majalengka. 

BACA JUGA:3 Destinasi Wisata Murah Meriah di Majalengka, Ada yang Rp 10 Ribu Hingga FREE HTM!

2. Tigadelapan Majalengka 

Lokasi cafe Tigadelapan Majalengka terletak di Jl. Pemuda No.9, Majalengka Kulon, Kec. Majalengka, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat 45418. Jam operasional cafe ini mulai buka pada pukul 10.00-23.00. Jarak Tigadelapan Majalengka dengan Kabupaten Majalengka hanya sekitar 25 menit melalui lewat Jl. Jatiwangi-Majalengka. Harga makanan dan minuman di cafe ini berkisar antara Rp 25 ribu hingga Rp 50 ribu. Menu pilihan yang ada di cafe Tigadelapan Majalengka yaitu: Kaffe Latte, Caramel Machiatto, Klepon Latte, Choco Almond Croissant, Matcha Cookie, French Fries, Gelato Premium. Cafe Tigadelapan Majalengka ini juga cocok untuk dikategorikan sebagai cafe yang cozy serta estetik yang ada di Majalengka. 

BACA JUGA:Kunjungan Wisatawan di Majalengka Selama Libur Lebaran 2024 Mengalami Peningkatan Sebesar 300 Persen

3. Duahiji Coffee & Tea

Lokasi cafe Duahiji Coffee & Tea ini terletak di Jl. Pejuang 45 No.12, Cicurug, Kec. Majalengka, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat 45412. Jam operasional cafe ini mulai buka pada pukul 10.00-22.00 untuk Weekdays, dan untuk Weekend itu 10.00-23.00. Jarak Duahiji Coffee & Tea dengan Kabupaten Majalengka hanya sekitar 21 menit melalui lewat Jl. Jatiwangi-Majalengka. Harga makanan dan minuman di cafe ini berkisar diantara Rp 25 ribu hingga Rp 50 ribu. Menu pilihan yang ada di cafe Duahiji Coffee & Tea adalah: Mie Jajangmyeon, Baby Chika, Waffle, Pink Latte, Hot Caramel Latte. Dan Duahiji Coffee & Tea ini juga cocok dikategorikan sebagai cafe yang cozy nan estetik yang ada di Majalengka.

BACA JUGA:Top 5 Rekomendasi untuk Destinasi Wisata Libur Lebaran 2024 Oleh Disparbud Majalengka 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: