5 manfaat dari buah markisa yang jarang orang ketahui

5 manfaat dari buah markisa yang jarang orang ketahui

5 manfaat buah markisa bagi kesehatan tubuh -UMSU-radarmajalengka.com

Radarmajalengka.com - Buah markisa merupakan salah satu Buah yang rendah kalori dan padat nutrisi. Dalam 1 Buah markisa, terkandung sekitar 17 kalori dan beragam nutrisi penting bagi tubuh, seperti vitamin A, vitamin C, karbohidrat kompleks, protein, serat, zat besi, dan kalium.

Buah markisa memiliki rasa yang manis, asam, dan menyegarkan. Ada dua jenis buah markisa yang umum ditemukan di Indonesia, yaitu markisa ungu (Passiflora edulis) dan markisa kuning (Passiflora flavicarpa). Markisa ungu memiliki ukuran yang lebih kecil dan rasa yang lebih manis daripada markisa kuning.

BACA JUGA:Kecil-kecil cabe rawit! Ini dia sejuta manfaat dari buah rambusa yang bagus bagi kesehatan tubuh

Buah ini juga mengandung antioksidan dan beberapa nutrisi lain, seperti riboflavin, vitamin B3, vitamin B6, magnesium, fosfor, dan folat. Berkat kandungan inilah buah markisa dapat memberikan beragam manfaat bagi kesehatan, di antaranya:

1. Meredakan nyeri sendi

Markisa juga diketahui dapat meringankan nyeri sendi pada penderita osteoarthritis. Manfaat ini diduga berasal dari kandungan antioksidan yang tinggi dan senyawa antiradang di dalamnya.

BACA JUGA:Jelang Labaran 2024, Permintaan Kue Kering Meningkat

2. Menangkal radikal bebas

Buah markisa kaya akan antioksidan, seperti polifenol, flavonoid, vitamin C, dan piceatannol. Antioksidan di dalam buah ini berperan untuk melindungi sel-sel tubuh dari dampak buruk radikal bebas.

3. Menjaga kadar gula darah

Buah markisa memiliki indeks glikemik rendah. Kandungan nutrisi dan antioksidan yang tinggi pada buah markisa juga bermanfaat untuk menjaga kadar gula darah tetap stabil.

4. Memperkuat daya tahan tubuh

Kandungan antioksidan beta karoten dan polifenol di dalam buah markisa dapat memperkuat daya tahan tubuh sehingga Anda tidak mudah terserang penyakit, khususnya penyakit infeksi. Tak hanya antioksidan, manfaat ini juga berasal dari kandungan vitamin C di dalamnya.

5. Menjaga sistem pencernaan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: