Sejarah dan Keutamaan Nuzulul Quran, Malam Diturunkannya Al Quran
Al quran sumber kehidupan umat islam di seluruh penjuru dunia--Aeri - Tangkapan layar
RADARMAJALENGKA.COM - Bagi kaum Muslimin, perlu mengetahui sejarah dan keutamaan nuzulul quran, Al-Qur'an adalah pedoman hidup.
Sehingga, momen saat Al-Qur'an pertama kali diturunkan pun jadi peristiwa yang penting.
Peristiwa ini disebut dengan Nuzulul Qur'an.
Biasanya, dilakukan pada malam ke-17 Ramadan.
BACA JUGA:Apa Itu Nuzulul Quran? Simak Pengertian Hingga Dalil
Masyarakat melakukan berbagai ibadah seperti membaca Al-Qur'an, salat malam, itikaf di masjid, dan lainnya.
Lalu, apakah sejarah dan keutamaan dari Nuzulul Qur'an? Kami akan merangkumkannya.
Disebutkan kalau peristiwa Nuzulul Qur'an jatuh pada malam tanggal 17 Ramadan.
Dikisahkan oleh Syekh M Ali As-Shabuni bahwa Nabi SAW berumur 40 tahun saat pertama kali ayat Al-Qur'an diturunkan.
BACA JUGA:Hikmah Nuzulul Qur'an di Ramadan 2024, Penuh Keberkahan Ibadah dan Pahala
Saat itu, Rasul sedang beruzlah (menyendiri) di Gua Hira, tepatnya sekitar 5 km dari Mekkah.
Kemudian, Malaikat Jibril datang dengan membawa wahyu.
Jibril memeluk lalu melepaskan Rasulullah. Hal ini dilakukannya sebanyak 3 kali.
Dalam setiap pelukannya, Jibril berkata "Iqra!" yang artinya "Bacalah!".
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarmajalengka.com