5 Makanan Sehat Untuk Berbuka Puasa, Kamu Perlu Mencoba.

5 Makanan Sehat Untuk Berbuka Puasa, Kamu Perlu Mencoba.

makanan sehat untuk berbuka-halodoc- tangkapan layar-radarmajalengka.com

RADARMAJALENGKA.COM - Berbuka Puasa merupakan momen paling ditunggu oleh orang-orang pada bulan Ramadhan, setelah berpuasa seharian penuh tentu badan menjadi lemas dan kurang energi. Untuk mengembalikan energi tersebut kita perlu memakan makanan yang sehat saat Berbuka Puasa.

Dari pada memakan makanan yang kurang baik seperti gorengan dan sebagainya ada baiknya  kita memilih makanan yang tentunya sehat dan baik bagi tubuh. Mengonsumsi makanan sehat saat berbuka menjadi salah satu kebiasaan baik yang bisa membantu kamu untuk mengembalikan energi untuk menjalani aktivitas selanjutnya.

Makanan sehat tersebut mulai dari buah-buahan, sayuran, daging dan lainnya. Berikut telah kami rangkum 5 makanan sehat untuk berbuka puasa.

BACA JUGA:Apakah Orang Tua Boleh Mengambil THR Milik Anak?, Berikut Penjelasannya

1. Kurma

Kurma menjadi buah yang mudah ditemui ketika memasuki bulan puasa. Konsumsi kurma saat berbuka puasa menjadi hal yang baik karena kurma mengandung nutrisi yang diperlukan oleh tubuh. Kurma mengandung karbohidrat sederhana yang bisa menjadi sumber energi untuk tubuh setelah berpuasa.

Kurma juga mengandung kalori, serat, protein, serta vitamin B6 yang baik untuk kesehatan tubuh. Kandungan serat pada buah kurma juga bisa membuat kamu merasa kenyang lebih cepat sehingga kamu tidak mengonsumsi makanan secara berlebihan.

2. Telur

Telur menjadi salah satu jenis makanan yang mengandung protein cukup tinggi. Dengan mengonsumsi telur saat berbuka puasa, kamu akan merasa kenyang lebih cepat sehingga kamu bisa mengatur porsi makan malam agar tidak berlebihan.

BACA JUGA:Daftar Kue Lebaran yang Paling Sering ditemukan saat Momen Hari raya, Dari yang Tradisional Hingga Kekinian.

3. Pisang

Makanan sehat lainnya yang baik untuk dikonsumsi saat buka puasa adalah buah pisang. Buah ini mengandung berbagai kandungan penting bagi kesehatan tubuh, mulai dari gula alami hingga serat. Jadi, tidak ada salahnya mengonsumsi pisang saat berbuka puasa.

BACA JUGA:Delapan Tempat Yang Cocok Untuk Ngabuburit di Majalengka, Menimati Alam Hingga Berburu Makanan

4. Sayuran Hijau

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: