Untuk Bantu Masyarakat, Ganjar Pranowo Punya Konsep KTP Sakti

Untuk Bantu Masyarakat, Ganjar Pranowo Punya Konsep KTP Sakti

Konsep KTP Sakti disampaikan Ganjar Pranowo--

MAJALENGKA.RADARMAJALENGKA.COM-Untuk memudahkan masyarakat, Ganjar Pranowo sempat menyampaikan konsep KTP Sakti kepada masyarakat, saat melaksanakan kunjungan di Kabupaten Majalengka, Sabtu 23 Desember 2023.

Bahkan menurut Ganjar Pranowo konsep tersebut menjadi salah satu program unggulannya bersama Cawapres, Mahfud MD.

Ditambah lagi saat ini menurut Ganjar hampir seluruh masyarakat Indonesia memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang berisi segala informasi mulai alamat, pekerjaan, nama anak dan istri, serta lainnya.

BACA JUGA:Selain Berkomitmen Berantas Korupsi, Kata Ganjar Pranowo Warga Majalengka Harus Waspadai Hoaks

"Jika NIK ini dibuka, maka semuanya akan ketahuan, pemiliknya siapa, alamat, di mana, pekerjaannya apa. Misalnya, petani, ini penggarap atau pemilik lahan, ada di situ," katanya. 

Ia mengatakan, apabila pekerjaannya petani penggarap lahan, dan termasuk kategori warga miskin, nantinya akan diberi bantuan dari mulai BLT, PKH, hingga jaminan kesehatan yang ditanggung pemerintah.

Pasalnya, NIK tersebut bisa diintegrasikan dengan seluruh akses pelayanan hanya melalui satu KTP, sehingga lebih praktis, dan memberikan banyak manfaat bagi masyarakat.

BACA JUGA:Jelang Nataru, Harga Kebutuhan Pokok di Majalengka Stabil

"Inilah yang disebut KTP Sakti, hanya dari satu NIK bisa digunakan untuk mengakses berbagai pelayanan, karena semuanya sudah diintegrasikan," ujar Ganjar Pranowo.

Ia menyampaikan, penyelesaian sejumlah persoalan dari mulai pendistribusian bantuan yang tidak tepat sasaran, anak putus sekolah, dan lainnya, cukup menggunakan data berbasis KTP Sakti.

Pasalnya, data dalam NIK tersebut juga memuat informasi mengenai pemiliknya memiliki anak yang masih bersekolah atau tidak, dan jika berasal dari keluarga kurang mampu bakal diberikan beasiswa pendidikan.

BACA JUGA:Pramuka Diberi Edukasi Pencegahan Stunting

BACA JUGA:Pagar Nusa PAC Ligung Jatitujuh Berjaya

Nantinya, pemerintah akan membiayai pendidikannya hingga lulus sarjana agar kelak menjadi tulang punggung keluarga, dan program semacam itu membuat investasi untuk keluarga miskin lebih cepat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: