Wisata Terasering Payaweuyan Seperti di Uhud Bali

Wisata Terasering Payaweuyan Seperti di Uhud Bali

Wisata Terasering Payaweuyan menjadi salah satu wisata alam terpopuler.-katadata.co.id-radarmajalengka.com

KABUPATEN MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM-Wisata alam Majalengka mungkin sudah tidak asing kedengarannya. Artikel ini akan membahas mengenai wisata alam Terasering Payaweuyan menjadi salah satu wisata alam terpopuler.

Wisata Terasering Panyaweuyan terletak di Desa Sukasari Kidul, Kec. Argapura Kab. Majalengka. Tempat ini tentunya sangat mudah untuk dijumpai, jika anda berangkat melalui pusat Majalengka, waktu tempuh kurang lebih setengah jam dengan jarak 19 km.

Terdapat rute perjalanan dari Alun-alun Majalengka -Arah utara Bundaran Cigasong-Jalan Pasukan Sindanghasih-Terminal Maja-Desa Sukasari Kidul-Lokasi Terasering Panyaweuyan.

Sebelum menuju wisata sebaiknya anda cek kendaraan terlebih dahulu karena jarak yang cukup jauh dan memiliki jalur menanjak.

BACA JUGA:Majalengka Menjadi Daerah Terpanas Di Tahun 2023

BACA JUGA:Konflik PAN Kabupaten Cirebon, Heru Subagia: Saya Tidak Takut Dipolisikan Qomar Eks Napi Kasus Ijazah Palsu

Dan juga jika telah sampai diwilayah Argapura sebaiknya kurangi kecepatan berkendara karena disana ada penduduk yang sering lalu-lalang serta untuk menjaga kesopanan anda dalam berkendara dan tidak mengganggu warga jika melintasinya.

Ketika anda telah sampai di tempat Terasering Panyaweuyan, anda akan diberikan kejutan dengan pemandangan yang indah dan asri. Selain itu terdapat aktivitas petani yang sedang menggarap kebun sayuran membuat nilai tambah bagi wisatawan untuk belajar menanam serta dapat mengabadikan momen.

Jika anda ingin mengunjungi Terasering Panyaweuyan pada pagi hari sekitar pukul 07.30 WIB terdapat tebalnya kabut yang menutupi area ladang Terasering Panyaweuyan sehingga akan menjadi momen seru bagi wisatawan.

Sementara itu pada pukul 09.00 WIB-14.00 WIB anda dapat mengabadikan momen saat keadaan Terasering Panyaweuyan sedang cerah sehingga sangat bagus untuk difoto.

BACA JUGA:Majalengka jadi Kota Terpanas di Indonesia Capai 39,1 Derajat Celsius, Ini Penyebabnya!

BACA JUGA:Majalengka Memiliki Banyak Julukan, Sebagai Ciri Khas!

Nah jika anda ingin mengunjungi wisata Terasering Panyaweuyan disarankan untuk menggunakan pakaian tebal agar terhindar dari udara dingin yang menyengat kulit.

Keindahan Terasering Panyaweuyan ini dapat dilihat dari ladang kebun dengan tersusun rapih sehingga memberikan kesan alam yang asri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: