Ikawati BPN Majalengka Belajar Membatik

Ikawati BPN Majalengka Belajar Membatik

MEMBATIK: Ibu-ibu Ikawati Kantor BPN/ATR Kabupaten Majalengka belajar membatik, Selasa (3/10) kemarin -Almuaras-Radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM -Sejumlah anggota Ikatan istri Karyawati dan karyawati (Ikawati) Kantor BPN/ATR Kabupaten Majalengka belajar membatik di Galeri Herty Elit di Desa Karyamukti Kecamatan Panyingkiran, Selasa (3/10) kemarin

Ketua Ekawati BPN Majalengka, Dewi Wendi Isnawan menyebutkan, para anggota kompak belajar membatik di Galery Herty Elit dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional tahun 2023 pada 2 Oktober lalu.
"Kami ingin ikut melestarikan budaya batik di Kabupaten Majalengka sebagai warisan budaya leluhur  bangsa Indonesia,” ujarnya.

Diakuinya cara membatik dengan menggunakan canting itu tidak mudah, perlu ketelitian dan fokus sehingga ketika sedang membatik tidak bisa sambil mengbrol.

Menurut Dewi, Ikawati sudah kerja sama dengan Herty Elit Batik dengan pembuatan seragam berupa motif khusus.
Istri dari Kepala BPN Majalengka, Wendi Isnawan mengaku senang dan suka dengan motif batik khas Majalengka yang unik. Wanita berjilbab asal Bogor ini sangat antusias mencoba membatik dengan canting.

BACA JUGA:Heru Subagia Bidik Khusus Pasukan Cuci Mobil dan Rental Mobil, 1000 Persen Dukung Ganjar Pranowo

BACA JUGA:Hati-hati Predator Anak Incar di Platform Game Roblox

"Disamping memiliki seragam batik nasional juga punya motif batik Raharja untuk seragam Ikawati BPN Majalengka," ujarnya

Owner Galeri Herty Elit Batik, Uti Sayuti, SPd bersyukur dan bangga ibu-ibu keluarga besar BPN Majalengka sangat peduli dengan batik. (ara)

BACA JUGA:Misteri Kematian Akun Game Roblox, Sebelum Tewas Anak Pamen TNI AU Tulis Ini

BACA JUGA:Majalengka Raih Peringkat Kedua Terpanas, Berapa Suhu Hari Ini Menurut BMKG?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: