CUMA 2 Jam 15 Menit dari Bandara Kertajati Bisa ke Kuala Lumpur, Piknik Yuks!

CUMA 2 Jam 15 Menit dari Bandara Kertajati Bisa ke Kuala Lumpur, Piknik Yuks!

Durasi penerbangan dari Bandara Kertajati ke Kuala Lumpur Malaysia hanya 2 jam 15 menit.-Baehaqi-radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Cuma 2 jam 15 menit dari Bandara Kertajati MAJALENGKA, sudah bisa sampai ke Kuala Lumpur Malaysia.

Ya, Maskapai AirAsia telah membuka penerbangan langsung dari Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka ke Kuala Lumpur Malaysia.

Penerbangan tersebut dibuka pulang pergi sebanyak 2 kali dalam satu minggu. Bahkan tidak menutup kemungkinan akan ditambah seiring minat penumpang.

Dengan adanya penerbangan ini, masyarakat dari wilayah Cirebon, Bandung dan sekitarnya, tidak perlu lagi ke Bandara Soekarno Hatta di Tangerang, Banten.

BACA JUGA:Ada Penerbangan ke Bandara Kertajati, Turis Malaysia Tertarik dengan Destinasi Wisata Cirebon?

Sehingga lebih menghemat waktu dan biaya untuk bepergian. Khususnya dari wilayah Cirebon dan sekitarnya.

Apalagi, bila nantinya akses ke Bandara Kertajati sudah didukung dengan Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan (Cisumdawu).

Sehingga perjalanan dari arah Bandung khususnya menjadi lebih cepat untuk menuju ke Bandara Kertajati.

Seperti diketahui, penerbangan ini diawali dari perjalanan Kuala Lumpur ke Kertajati, dengan jadwal pukul 09.05 dan tiba di BIJB sekitar pukul 10.20 WIB.

BACA JUGA:ALASAN AirAsia Buka Rute dari Bandara Kertajati: Dulu Tidak Ada yang Mau ke Bandung, Kami Mengawali

Kemudian dilanjutkan penerbangan dari Bandara Kertajati ke Kuala Lumpur pukul 10.50 WIB dan tiba sekitar pukul 14.05 waktu setepat.

Salah seorang calon penumpang dari Cirebon, Fathurohman (46) mengaku akan traveling dari BIJB Kertajati ke Malaysia dan dilanjutkan ke Thailand.

“Kami dari Cirebon mau ke Malaysia, terus ke Thailand. Ini pertama kali dari Kertajati. Kami baru dapat informasi ada penerbangan perdana ke Kuala Lumpur,” kata Fathurohman, kepada radarmajalengka.com.

Dia mengakui, fasilitas di Bandara Kertajati sudah sangat baik. Hanya tinggal faktor eksternal saja yakni dukungan dari transportasi untuk menuju ke bandar udara internasional tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: