FAKTA TERBARU Semburan Api di Rest Area Tol Cipali, Pertamina Bantu Pemadaman

FAKTA TERBARU Semburan Api di Rest Area Tol Cipali, Pertamina Bantu Pemadaman

Asal muasal semburan api di Rest Area Tol Cipali dari Formasi Cisubuh.-Humas Polda Jabar-radarmajalengka.com

SUBANG, RADARMAJALENGKA.COM - Fakta terbaru dari semburan api di Rest Area Tol Cipali, Km 86 B Kabupaten SUBANG, yang kini dibantu PT Pertamina untuk pemdaman.

PT Pertamina sempat datang ke lokasi untuk melakukan pengecekan dan setelah dipastikan, sumber dari semburan api tersebut bukan dari fasilitas pipa gas maupun fasilitas lainnya.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fadjar Djoko Santoso menjelaskan, tidak ada fasilitas Pertamina maupun Sub Holding Gas Pertamina Gas Negara dan Pertagas.

Bahkan, PT Pertamina turut membantu melakukan pemadaman di lokasi rest area yang sempat terjadi ledakan dan semburan api.

BACA JUGA:FAKTA TERKINI Kakek dan Nenek Jalan Kaki di Tol Cisumdawu Usai Jenguk Cucu, Simak Penjelasannya

Diketahui, lokasi semburan api tersebut berada di belakang tenant CFC dan sejak beberapa hari terakhir sedang dilakukan penggalian sumur untuk meningkatkan kapasitas air.

"Kami membantu untuk memadamkan api bersama petugas terkait seperti pemadam kebakaran dan petugas terkait lainnya," kata Fadjar, dalam siaran pers.

Sebelumnya, Kepala Bidang Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Subang, Komara Nugraha mengatakan, api muncul saat dilakukan penggalian sumur di rest area.

Rencananya, sumur tersebut digali sampai kedalaman 100 meter. Tetapi baru sekitar 50 meter muncul gas alam.

BACA JUGA:Setelah Dipakai Mudik, Kapan TOL CISUMDAWU Beroperasi Total? Simak Penjelasannya

Tetapi tidak diketahui awal mula sampai terpantik dan muncul api yang semburannya cukup tinggi dan kini membuat rest area ditutup sementara.

"Sumur tersebut oleh pengelola rest area dilakukan perbaikan untuk peningkatan kapasitas air," kata Komara, dilansir dari Pasundan Ekspres (Group radarmajalengka.com).

Dijelaskan Komara, proses galian sumur sebenarnya sudah dilakukan sejak 10 April. Lalu tiba-tiba pada hari ini sekitar pukul 08.30 WIB, muncul semburan api.

Dilansir dari keterangan tertulis Astra Tol Cipali, penanganan semburan api sudah dilakukan bekerjasama dengan Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Jawa Barat (Jabar).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: