WADUH! Perbaikan Jalan Majalengka - Cikijing Baru Selesai setelah Lebaran

WADUH! Perbaikan Jalan Majalengka - Cikijing Baru Selesai setelah Lebaran

Perbaikan Jalan Raya Majalengka - Cikijing - Talaga menelan anggaran hingga Rp 33,2 miliar.-Baehaqi-radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Pelaksanaan perbaikan Jalan Majalengka - Cikijing diperkirakan tidak bisa selesai dalam waktu dekat, karena mepetnya waktu pekerjaan dan cuaca yang beberapa hari terakhir turun hujan.

Diperkirakan, perbaikan Jalan Majalengka - Cikijing tersebut baru bisa terselesaikan setelah Idul Fitri nanti, meski sebagian kemungkinan sudah dapat dipakai termasuk untuk lalu lintas pemudik.

Sebagai informasi, ruas jalan Majalengka - Talaga - Cikijing berada di bawah kewenangan Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat (Pempdaprov Jabar).

Ruas jalan ini, menjadi bagian dari program prioritas Gubernur Jawa Barat, M Ridwan Kamil di masa akhir kepemimpinannya. 

BACA JUGA:Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20, Ridwan Kamil Sungguh Kecewa, Padahal...

Gubernur dalam pernyataannya mengungkapkan bahwa, setidaknya 50 persen dari keseluruhan perbaikan jalan sudah dapat selesai sebelum Idul Fitri. Sedangkan sisanya menyusul setelah itu.

Di sisi lain, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Majalengka, Agus Tamim menyatakan, melihat rencana kerja diperkirakan perbaikan memang baru selesai setelah Idul Fitri.

"Kalau lihat tabel kayaknya beres sesudah Lebaran,” kata Agus Tamim, kepada radarmajalengka.com, Kamis, 30, Maret 2023.

Agus mengungkapkan, perkiraan tersebut berdasarkan dari tabel data pekerjaan yang diterima dari Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Provinsi Jawa Barat.

BACA JUGA:Pak Basuki Hadimuljono Test Drive TOL CISUMDAWU dari Majalengka ke Bandung, Lanjut Cikampek, Begini Katanya

Dalam tabel tersebut dijelaskan pengerjaan ruas jalan Majalengka-Talaga-Cikijing ini di bagi empat paket pekerjaan. 

Pertama pekerjaan pemeliharaan berkala jalan ruas jalan Kasturi (Cikijing). Kedua, pekerjaan pemeliharaan berkala ruas jalan Talaga-Cikijing. 

Ketiga, pekerjaan pemeliharaan berkala ruas jalan Jend Ahmad Yani (Talaga). Keempat, pekerjaan pemeliharaan berkala ruas jalan Majalengka-Talaga.

"Dengan waktu pelaksanaan pengerjaan paket pertama 120 Hari Kerja (HK) dengan panjang 1,265 km, paket kedua 90 HK, panjang 4,950 km, paket ketiga 60 HK, dengan panjang 0,910 km, dan yang ke 4 150 HK, dengan panjang 17,065 km,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: