MULUS! Update TOL CISUMDAWU di Seksi 5 Cipamekar, Sudah Layak Dilewati Kendaraan, Mantap

MULUS! Update TOL CISUMDAWU di Seksi 5 Cipamekar, Sudah Layak Dilewati Kendaraan, Mantap

Update Tol Cisumdawu di Seksi 5 yang sebagian badan jalan sudah mulus dan layak dilintasi kendaraan.-Kang Kanda/Ist-radarmajalengka.com

SUMEDANG, RADARMAJALENGKA.COM - Pekerjaan di Seksi 5A Tol Cisumdawu khususnya di area Desa Cipamekar menunjukkan progres menggembirakan.

Ruas Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan yang mengarah ke Majalengka, hanya menyisakan sedikit lagi yang terputus.

Tetapi ke arah Sumedang, relatif sudah tuntas dikerjakan bahkan dapat dilalui kendaraan proyek yang hilir mudik untuk pembangunan jalan dan pegangkutan material.

Pekerjaan di area ini, difokuskan pada pekerjaan concrete barrier di median jalan. Berikut dengan pengerjaan bahu jalan.

BACA JUGA:LIHAT LEBIH DEKAT Lokasi Longsor TOL CISUMDAWU Seksi 5B, Sudah Disiapkan Abutment Jembatan

Pada area ini, pekerjaan difokuskan pada tahap pengecoran jalan yang masih terputus. Baik yang masih berupa betonan LC dan memasuki pembentukan jalan.

Kondisi berbeda adalah penimbunan di area dekat Overpass Cipamekar, karena bagian ini sebelumnya dilakukan pengerukan yang cukup dalam.

Bahkan untuk penimbunannya membutuhkan material sirtu sebanyak kurang lebih 80 ribu meter kubik.

Akses jalan yang masih terputus juga diantara Underpass Conggeang ke arah Buahdua dengan progres konstruksi dalam tahap pembentukan main road.

BACA JUGA:KABAR GEMBIRA! Seksi 4 TOL CISUMDAWU Progres Semakin Mantap, Mendekati Selesai

Kondisi serupa juga terlihat di dekat perbatasan antara Seksi 5A dengan Seksi 5B yang masih berada di wilayah Kecamatan Conggeang.

Pekerjaan berat di Seksi 5A ini, praktis hanya menyisakan konstruksi di area Overpass Cipamekar dan Jembatan Conggeang.

Pembangunan jembatan terpanjang kedua di Tol Cisumdawu tersebut masih pada tahap erection girder.

Tetapi dilakukan secara paralel pengecoran di lantai jembatan sepanjang 636 meter yang berada di Kampung Kawungluwuk, Desa Conggeang Kulon, Kecamatan Conggeang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: