Mahasiswa KKN Unma Gelar Workshop Digital Marketing

Mahasiswa KKN Unma Gelar Workshop Digital Marketing

WORKSHOP: Mahasiswa Unma kelompok KKN Tematik (KKN-T) menggelar workshop Digital Marketing di Desa Sindangwangi dengan mengangkat tema “Pentingnya merek -Ono Cahyono-Radarmajalengka.com

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM  - Minimnya pengetahuan masyarakat dibidang pemasaran berbasis digital membuat kelompok KKN Tematik (KKN-T) berinisiatif menggelar workshop Digital Marketing.

Mahasiswa KKN-T Universitas Majalengka (Unma) menggelar kegiatan tersebut di Desa Sindangwangi dengan mengangkat tema “Pentingnya merek label, kemasan dan pemasaran dalam mengembangkan suatu bisnis dan usaha".

Kegiatan yang berlangsung di Balai Desa Sindangwangi ini dibuka langsung oleh Kepala Desa Sindangwangi, Dadan Armadani, dan dosen pembimbing lapangan Rd. Neni Kusumadewi SE MM.

Kegiatan ini juga dihadiri Yogi Ginanjar SE MAk AK CPA sebagai pemateri utama dalam Workshop Digital Marketing.
Dalam sambutannya Yogi mengatakan kurangnya motivasi masyarakat dalam mengembangkan usahanya dikarenakan minimnya pengetahuan dalam pemasaran berbasis digital (Digital Marketing).

BACA JUGA:FENOMENA Kabut di TOL Cisumdawu Sering Terjadi di Seksi 1 sampai 3, Lihat Penampakannya

Workshop ini merupakan pelatihan bagi masyarakat Desa Sindangwangi khususnya UMKM dan Home Industri agar bisa memanfaatkan peluang dalam meningkatkan usahanya dengan cara membuat merek label dan kemasan yang lebih menarik.

"Sehingga dapat menjual barang dagangannya ke platform digital seperti Instagram, Facebook, layanan go food, Shopee food dan sejenisnya," jelasnya.

Menurut dia, produk-produk yang ditawarkan oleh UMKM dan Home Industri ini tentunya memerlukan pemasaran yang lebih luas sehingga Kelompok KKN Desa Sindangwangi memberikan pelatihan tentang cara membuat akun dan memberikan tutorial cara menjual produk dagangannya di platform digital tersebut.

Sementara itu, dosen Pembimbing Lapangan KKN Desa Sindangwangi, Rd Neni menambahkan bahwa belakangan ini permintaan produk khususnya makanan mengalami peningkatan.

BACA JUGA:METROPOLITAN REBANA: Ada BIJB Kertajati dan Tol Cisumdawu, Dalam 1 Tahun Majalengka Bakal Berubah

Sehingga penting mengangkat tema digital marketing mulai dari pentingnya pengemasan, labeling, dan pemasaran digital merupakan hal yang penting untuk dipelajari oleh masyarakat Desa Sindangwangi.

"Selain membahas tentang digital marketing kami berikan materi bagaimana cara memaksimalkan penggunaan Handphone dalam membuat pemasaran digital yang merupakan bagian paling penting dalam digital marketing," tambahnya.

BACA JUGA:Kerusakan Jalan Majalengka - Cikijing Ramai Dibicarakan Warga di Medsos

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: