Puluhan KPM Terima Bantuan ProKUS dari Kemensos

Puluhan KPM Terima Bantuan ProKUS dari Kemensos

BANTUAN PROKUS: Warga yang termasuk dalam kategori Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kabupaten Majalengka mendapatkan bantuan dari Kementerian Sosial (Kemensos). -Baehaqi-Radarmajalengka.com

Radarmajalengka.id, MAJALENGKA - Puluhan warga yang termasuk dalam kategori Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kabupaten Majalengka mendapatkan bantuan dari Kementerian Sosial (Kemensos). Bantuan yang diterima, adalah bantuan yang bersumber dari Program Kewirausahaan Sosial (ProKUS).

Anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi Golkar Hj Itje Siti Dewi Kuraesin didampingi Wakil Ketua DPRD Majalengka H Asep Eka Mulyana mengawal langsung proses penyaluran bantuan ProKUS, Selasa (25/10).

Hj Itje Siti Dewi Kuraesin saat dikonfirmasi mengatakan bahwa program tersebut diharapkan menjadi jembatan bagi mereka yang memiliki rintisan usaha sehingga lebih berkembang.

Apalagi menurutnya peserta ProKUS nantinya tidak hanya mendapatkan bantuan modal usaha, tetapi juga mentoring atau pendampingan.

BACA JUGA:Santri Al Madani Meriahkan HSN Ke-7 Tingkat Majalengka

"Saya berharap program ini bisa, bermanfaat bagi para KPM di Kabupaten Majalengka dan bisa meningkatkan penghasilan dalam usahanya. Semoga dengan adanya bantuan ini bisa meningkatan pendapatan KPM, perubahan perilaku KPM, meningkatkan jiwa usaha KPM, membuka lapangan kerja, membentuk KPM kreatif dan inovatif yang dapat menjadi pahlawan ekonomi keluarga dan warga sekitarnya,” katanya.

BACA JUGA:Hadirkan Touring Sumpah Pemuda, Yamaha Rangkul Konsumen Yamaha Fazzio Hybrid-Connected di Seluruh Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: