PKS Talaga Sambut Ramadan dengan Freeze Mob
MAJALENGKA – Ramadan 1443 H akan segera hadir, kader dan simpatisan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Talaga mengadakan freeze mob. Kegiatan itu sebagai sarana mengingatkan, meminta maaf dan menebarkan cinta sebelum memasuki bulan suci Ramadan 1443 Hijriah.
Seruan itu disampaikan lewat aksi Freeze mob atau membekukan masa selama beberapa menit bertempat di Alun-alun Talaga, Minggu (27/3) pukul 07.00-08.00 WIB.
Sekitar 120 kader PKS Majalengka wilayah Selatan memulai freeze mob. Acara unik dan baru pertama kali lakukan di Talaga bermaksud menyampaikan pesan cinta PKS sekaligus permohonan maaf sebelum memasuki Ramadan.
Aksi melintang sepanjang jalan Talaga menuju Cikijing dan sebagian ke arah Bantarujeg ini menarik perhatian banyak pengguna jalan yang melintas. Selain banyak ibu-ibu membawa tulisan sambut Ramahan “Putihkan Jiwa, Bersihkan Diri sambut Bulan Suci 1443 H”.
Selain itu pesan yang ingin disampikan PKS sebagai partai politik adalah mengenalkan lambang baru PKS. \"Selain kami mengingatkan bahwa Ramadan akan segera datang, kami juga mengenalkan lambang baru PKS baru,” kata DPD PKS Kabupaten Majalengka, Roni Setiawan SSi dalam sambutannya, kemarin.
Ketua pelaksana, Aan Koaruin menambahkan kegiatan ini sangat berguna untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang bulan suci Ramadan supaya lebih bersiap dan berbenah diri.
“Melalui kegiatan ini juga dapat mempererat kinerja dan silautrahim antar pengurus PKS supaya lebih solid,” imbuhnya. (ara/adv)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: