PLN Prioritaskan Suplai Listrik Rumah Sakit

PLN Prioritaskan Suplai Listrik Rumah Sakit

MAJALENGKA - PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, memastikan pasokan listrik di rumah sakit rujukan Covid-19 di Sumedang dan Majalengka tetap aman.

Bahkan, saat melaksanakan kegiatan sapa pelanggan di Hari Pelanggan Nasional, Sabtu (4/9) di RSUD Cideres, Manajer PLN UP3 Sumedang Redi Zusanto didampingi Manajer PLN ULP Majalengka Sudarmadi, mengatakan PLN akan terus meningkatkan pengawasan di rumah sakit.

Upaya tersebut dilakukannya, dengan tujuan agar kendala perihal kelistrikan di rumah sakit bisa dengan cepat ditangani dan ditanggulangi. \"Untuk prioritas ini kita tingkatkan pengawasan. Kalau dulu mungkin bisa sebulan sekali, kalau sekarang mungkin kita intens untuk mengecek peralatan, plus supervisi untuk teknisi-teknisi yang ada di rumah sakit,” katanya.

Selain itu dikatakan, alasan memilih menyapa RSUD Cideres, karena rumah sakit ini merupakan salah satu rumah sakit yang ada di garda terdepan berjuang menghadapi pandemi Covid -19. Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cideres, Kabupaten Majalengka, Asep Suandi mengatakan bahwa di rumah sakit ini, fasilitas listrik merupakan kebutuhan dan berharap PLN bisa menyediakan tenaga listrik yang lebih mutu dan tetap nyala dalam 24 jam.

\"Untuk kendala dalam dua tahun tidak ada, kalau mati sebentar itu biasa dan biasanya ada pemberitahuan. Sehingga kita sudah bersiap-siap karena beberapa fasilitas kita ada yang tidak boleh mati semenit pun. Jadi kalau ada pemberitahuan kita siap-siap dengan genset. Saya berharap PLN bisa menyediakan tenaga listrik nyala dalam 24 jam,” harapnya. (bae/opl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: