Atlet Panahan Siap Tanding di PK Porda
MAJALENGKA - Atlet-atlet panahan Kabupaten Majalengka terus giat berlatih untuk mempersiapkan diri menghadapi Babak Kualifikasi (BK) Porda. Ketua Harian Perpani Kabupaten Majalengka Drs H Endang Kurnaedi MPd menyebutkan, atlet panahan Kota Angin sudah siap tanding di BK Porda Kuningan 2021 mendatang.
Atlet panahan yang akan mengikuti BK Porda (Porprov) berjumlah 15 orang. Terdiri dari Compound Putra 4 dan Putri 3, Nasional/Standar Bow Putra 4 dan Putri 4. “Kami hanya mengikuti 2 divisi, FITA tidak diikutsertakan karena skor masih di bawah standar,” terangnya.
Diungkapkan Endang, para atlet panahan saat ini terus berlatih di Lapang Pasar Lama Kelurahan Majalengka Wetan setiap hari kecuali Minggu. Namun ia mengeluhkan kendala yang dihadapi saat ini, karena lapangan untuk berlatih tidak memadai dengan keamanan tidak terjamin.
“Kami bersyukur latihan para atlet panahan dipantau langsung oleh Kepala Dispora Kabupaten Majalengka, Pak Yusanto Wibowo dan juga memberi motivasi bagi para atlet,” ujarnya. (ara)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: