Cegah Covid-19 Bersama Seluruh Elemen

Cegah Covid-19 Bersama Seluruh Elemen

MAJALENGKA- Pemerintah Desa Bantarujeg dibantu seluruh elemen masyarakat siap menangani Covid-19 dengan membangun posko mulai dari tingkat desa sampai RT. Kepala Desa Bantarujeg, Agus Bahagia SH mengatakan, pihaknya akan bahu membahu untuk melaksanakan pencegahan maupun penanggulangan Covid-19.

Apalagi akan dibangun posko terpadu di Desa Bantarujeg kemudian berlanjut ke tahapan tingkat dusun sampai RT. Dengan posko Covid-19, Agus berharap desanya aman dan tidak ada warga yang terpapar virus Corona. Bantarujeg memiliki tiga dusun, 9 RW, dan 23 RT.

Upaya pencegahgan yang dilakukan Pemdes Bantarujeg di antaranya sosialisasi mengingatkan kepada masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan. Melibatkan puskesmas dan penegak hukum mulai dari polsek, koramil, dan Satpol PP untuk mendisiplinkan masyarakat yang melanggar.

“Terakhir, pendataan administrasi penduduk ketika ada yang pulang dari luar kota ataupun mereka yang berangkat ke kota lain. Pada prinsipnya kita bergerak bersama atas nama gugus tugas Covid-19 dalam upaya pencegahan dan penanganan,” terang Agus saat bimtek, Selasa (9/3).

Ia berharap unsur yang hadir pada kegiatan Bimtek Covid-19 bisa memahami dan mengerti apa yang harus dilakukan. (iim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: