Mahasiswa UIN Bantu Korban Banjir

Mahasiswa UIN Bantu Korban Banjir

MAJALENGKA - Kali ini bantuan bagi korban banjir datang dari mahasiswa jurusan Sosiologi Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung. Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Jurusan Sosiologi UIN, Agam Rahmanul Hakim  menyebutkan, pihaknya  melaksanakan  bakti sosial dengan memberikan bantuan bagi korban banjir  di Subang dan Majalengka.

“Kami prihatin dengan kondisi warga di Blok Anjun Kadipaten. Berdasarkan hasil wawancara di posko bantuan Desa Kadipaten, di RW 11 ada empat rumah hancur akibat meluapnya air Sungai Ciputis,” kata Agam kepada usai  penyerahan bantuan yang diterima Ketua Posko Anjun yang juga ketua RT 01 Iman Sulaeman. Bantuan sembako dan pakaian layak pakai juga diberikan ke Posko Dawuan.

Iman  menyebutkan banjir besar pada Selasa (9/2) mengakibatkan jembatan Anjun rusak parah. Banjir kali ini yang terbesar setelah sebelumnya pada  tahun  2015. “Kami berharap agar dinas terkait  bisa melakukan normalisasi Sungai Ciputis agar banjir besar tidak terulang lagi,” harapnya.

Sementara tokoh masyarakat setempat yang juga pengurus BPD Kadipaten, Tavipudin menyatakan  terima kasih atas bantuan dan kepedulian mahasiswa UIN asal Majalengka kepada korban banjir di RT 01 RW 11 Anjun. Ia berharap kepada mahasiswa UIN untuk terus membangun rasa dan jiwa peduli terhadap sesama.

“Kebutuhan warga terdampak alhamdulillah sudah bisa tertangani dengan kegiatan posko tanggap darurat. Saat  ini  tinggal perbaikan jembatan yang rusak akibat banjir. Karena jembatan merupakan sarana vital masyarakat menuju Pasar Kadipaten,” jelasnya. (ara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: