Kenalkan NU, Gelar Safari Maulid

Kenalkan NU, Gelar Safari Maulid

MAJALENGKA- Mengenalkan NU ke masyarakat, Majelis Komunikasi Keluarga Besar NU (Makom KBNU) Jatiwangi menggelar Safari Maulid Nabi Muhammad SAW ke masjid-masjid desa se-Kecamatan Jatiwangi. Safari dilakukan selama Rabiul Awal mulai Rabu (21/10) hingga Senin (16/11). Ketua Makom KBNU Jatiwangi, KH Mas Zaenal Muhyidin mengatakan safari diiawali di Desa Ciborelang, Jatiwang, Rabu (21/10. Safari digelar di Masjid Nurul Hidayah dan langsung dihadiri Kepala Desa Ciborelang, Abdul Toyib dan Ketua DKM Nurul Hidayah, H Hendi Casmita, aparat desa, pengurus DKM dan remaja masjid. Acara diawali dengan tawasul, maulid al barjanzi, tahlil, dan diakhiri dengan tanya jawab ke-NU-an dan doa. Ketua DKM Nurulhidayah, H Suhendi mengatakan, DKM Nurul Hidayah menyambut baik acara Safari Maulid Nabi SAW ini. Karena selain meningkatkan ukhwah islamiyah juga sebagai sarana meningkatkan kecintaan kita kepada Allah Swt dan rasulullah SAW. Sementara Kepala Desa Ciborelang, Toyib, mengatakan acara safari ini harus dilestarikan. “Karena dengan salawat, kita akan selamat. Dengan salawat penyakit corona akan hilang,” katanya. Sementara KH Mas Zaenal Muhyidi  menambahkan kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi, meningkatkan ukhwah islamiyah dan ukhwah wathoniyah. Selain itu, dia juga menjelaskan seputar NU. “Kami titip, tradisi Maulid Nabi SAW di Desa Ciborelang. Jangan sampai hilang, harus tetap ada,\" jelasnya. (ara)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: