Wisata Argapura Dibuka kecuali Bukit Sayang Kaak
MAJALENGKA- Kawasan obyek wisata di Kecamatan Argapura Kabupaten Majalengka sudah buka. Pengunjung boleh mengunjungi kawasan wisata dengan catatan menenuhi protokol kesehatan covid-19. Camat Argapura, Dede Sunarya SSTP menyebutkan seluruh kawasan wisata di Argapura masih buka, kecuali Bukit Mercury Sayang Kaak “Kami berharap pengunjung tetap terapkan protkol ksehatan, jaga keselamatan, tertib dan ikuti arahan petugas atau imbauan pengelola wisata dengan tetap menjaga kelestarian alam serta beretika dan menghormati penduduk setempat,” jelasnya. Dielaskan Dede, untuk menuju kawasan Panyaweuyan, kini dilakukan jalan satu arah. Pintu masuk melewati Cilongkrang, Desa Sukasarikaler arah Panyaweuyan dan keluar arah Desa Argamukti dan Desa Cibunut. Sementara itu, seorang pedagang di kawasan obyek wisata Hutan Pinus Panten, Dodo Sulaeman mengakui meskipun kawasan Wisata Panten sudah buka, tapi kunjungan pengunjung masih belum ramai. Sekalipun tiket masuk ke kawasan obyek wisata Panten hanya Rp 15 ribu per orang. ‘Maklum situasi covid-19 tingkat kunjungan kadang sepi kadang ramai,” ujarnya Diakui Dodo saat normal, pendapatan dari berjualan di lokasi wisata bisa mencapai Rp300-Rp400 ribu. Tapi dengan kondisi sekarang, pendapatan paling besar hanya Rp100 ribu saja. “Harapan kami di buper ingin ada perbaikan sarana, karena kalau sarana bagus, pengunjung juga banyak,” harapnya. (ara)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: