Korban Kebakaran Terima Bantuan Dinsos
MAJALENGKA- Dinas Sosial Kabupaten Majalengka memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Kelurahan Majalengka Wetan, Kecamatan Majalengka, Senin (21/9). Bantuan berupa beras, mi instan dan lainnya diterima secara simbolis oleh Lurah Majalengka Wetan, Roswati SIP MSi. Ketua RW 02 Kelurahan Majalengka Wetan, Maman Suherman menuturkan pada Sabtu (19/9) dan Minggu (20/9) warga bergotong royong membersihkan puing-puing, dan Senin (21/9) mulai merenovasi diawali dengan merakit kayu untuk kuda-kuda atap. Rencananya, hari ini akan dimulai pemasangan bata. “Kami telah menerima bantuan dari PKS dan Dinsos dan rencananya pihak Baznas akan melakukan peninjauan dalam rangka realisasi bantuan dana,” tutur Maman kepada Radar diiyakan Ketua Pokja yang juga ketua RT, Endun Nurita. Dijelaskan Maman, rumah yang rusak berat adalah rumah milik rumah Keluarga Amir, Juju, Iing dan Edit Dedi Muskat. Sedangkan rumah yang mengalami rusak sedang adalah milik keluarga Cepi. Sementara rumah keluarga Edit Dedi Muskat sudah mulai diperbaiki dan kondisi sudah 70%. “Dana yang dibutuhkan untuk memperbaiki rumah yang terbakar sekitar Rp100 jutaan. Sedangkan rumah keluarga Edit Dedi Muskat bersyukur bisa menggunakan dana mandiri, keluarga, dan bantuan warga. Sementara yang lainnya mengandalkan bantuan,” ujarnya.(ara)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: