Paskibraka Argapura Intensif Latihan
MAJALENGKA- Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kecamatan Argapura intensif melakukan latihan menjelang Hari Kemerdekaan. seperti yang terlihat di lapangan sepak bola Kecamatan Argapura, Jumat (7/8). Tim paskibraka Kecamatan Argapura sendiri terdiri dari siswa-siswi SMPN 1 Argapura, SMPN 2 Argapura, MTSN Al-Mujakirin, dan SMP Hapadata Yusuf. Mantan Paskibraka tahun 2018, Asep Rizki yang saat ini melatih Paskibraka menjelaskan pengibaran bendera tahun ini diprediksi berbeda dengan pengibaran sebelumnya karena menghadapi virus Corona yang juga berimbas pada kegiatan sekolah. Namun Asep meminta kepada pengibar bendera untuk selalu semangat ketika pelaksanaan upacara bendera, bisa memberikan penampilan terbaik untuk mengibarkan bendera merah putih. “Saya dukung terus mereka dalam setiap latihan, sehingga nanti bisa berjalan lancar dan baik,” harapnya. Hal senada disampaikan Siti Nurlela, purnapaskibraka 2019 asal MA PUI Maja. Dirinya merasa bangga saat menjadi pasukan pengibar bendera tahun lalu karena bisa membahagiakan orang tuanya dan sekolah. Pengibaran bendera dengan kondisi normal memberi kesan tersendiri baginya khususnya bagi yang menyaksikan. Dia juga merasakan mulai dari awal latihan sampai pelaksanaan pengibaran bendera begitu membanggakan menjadi salah satu perwakilan sekolah, namun dirinya juga merasa sedih tahun ini pengibaran bendera mungkin tidak akan diikuti dan disaksikan banyak orang dan beberapa intansi pemerintahan di Kecamatan Argapura. Walaupun demikian, pasukan pengibar bendera tahun ini tetap antusias dan semangat ketika sedang latihan. Dia berharap semangat itu tetap ada sampai nanti pengibaran bendera, dan diharapkan tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya meskipun ada penyesuaian di beberapa hal. “Semua berawal berkat kegigihan, keikhlasan dan ketekunan latihan. Saya harap komponen lainnya bisa memberikan prestasi terbaik dan bisa mengharumkan nama sekolah masing-masing,” pungkasnya. (iim)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: