Himmaka Dua Pekan Mengabdi di Desa

Himmaka Dua Pekan Mengabdi di Desa

MAJALENGKA - Himpunan Mahasiswa Majalengka (Himmaka) Cirebon menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) selama dua pekan di Desa Cipulus Kecamatan Cikijing Kabupaten Majalengka. Kegiatan sosial ini mendapatkan respons positif dari masyarakat setempat dan berbagai elemen masyarakat. Ketua Umum Himmaka Cirebon IIk Iqbal Mutaqin didampingi ketua Pelaksana Sayyid Ahmad Khozin mengatakan pelaksanaan Baksos Himmaka merupakan realisasi tri darma perguraan tinggi sekaligus wujud kepeduliaan mahasiswa asal Majalengka kepada tanah kelahirannya. \"Alhamdulillah kami mendapatkan apresiasi dari masyarakat. Kegiatan yang kami gelar selama baksos antara lain, memberikan penyuluhan pendidikan, kesehatan, keamanan dan lain sebagainya,\" ujarnya Selasa (28/1). Selama baksos berlangsung para mahasiswa asal Majalengka juga mengadakan berbagai kegiatan positif antara lain tablig akbar, perlombaan keagamaan, dan lainnya. Ditambahkan, baksos yang kami lakukan ini hampir sama seperti KKN. Tetapi lebih menekankan kepada pemberdayaan masyarakat agar mampu hidup mandiri, berdikira dan tetap menjungjung tinggi azas gotong royong yang selama ini sudah mulai pudar. Dewan Pembina Himaka Cirebon Aceng Jaelani menyambut baik kehadiran para mahasiswa yang mendarmabaktikan aktivitas melalui kegiatan baksos di tanah kelahiranya. Menurut dia, semangat membangun yang digelorakan para mahasiswa asal Majalengka ini, diharapkan dapat memberikan energi positif bagi masyarakat Kabupaten Majalengka. \"Karena peran dan fungsi mahasiswa saat ini sangat strategis dalam upaya menumbuhkembangkan kemajuan daerahnya. Kami berharap kegiatan sosial ini, dapat menumbuhkan kehidupan yang harmonis di tengah masyarakat, sekaligus mendorong perubahan sosial dan kebudayaan ke arah yang lebih baik,\" harapnya. Pihaknya mempersilakan kepada mahasiwa untuk memberikan pencerahan dan mentransfer ilmu pengetahuannya kepada masyarakat. Pihaknya meminta kepada masyarakat agar menerima kedatangan para mahasiwa ini. (ono)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: