Warga Cidenok Minta Solusi Krisis Air

Warga Cidenok Minta Solusi Krisis Air

MAJALENGKA – Warga Desa Cidenok kesulitan mendapatkan air bersih. Kondisi ini pun dimanfaatkan para calon kepala untuk meraih simpati masyarakat. Belakangan, memberikan bantuan air bersih bagi desa yang mengalami musibah kekeringan menjadi senjata ampuh untuk memanfaatkan momentum Pilkades serentak. Di Cidenok, musim kemarau membuat warga di Blok Jumat sulit mendapat air bersih. Saat mendapatkan bantuan air bersih dari salah satu calon kepala desa, Maman Suparman, warga di blok tersebut rela antre untuk mendapatkan air bersih. Bantuan air bersih diberikan sebanyak tiga kali penyaluran. Dengan masing-masing satu tangki mobil berisi 2200 liter. Air diangkut dari mobil pickup yang sudah dimodifikasi dan diberikan kepada warga desa setempat. Calon Kades Cidenok, Maman Suparman mengatakan bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan perhatiannya kepada masyarakat yang membutuhkan air bersih. Dia mengaku, kegiatan ini sudah dilakukan di beberapa tempat dan akan terus dilakukan apabila warga menginginkannya. Menurutnya, terdapat beberapa blok di Desa Cidenok yang mengalami kekeringan. Beberapa sumur milik warga juga ikut kering akibat kemarau yang cukup panjang. “Semoga dengan bantuan ini bisa mencukupi kebutuhan air bersih bagi warga,” imbuhnya. Bahkan, dirinya berjanji jika Sabtu (2/10) mendatang dirinya terpilih menjadi Kepala Desa Cidenok, ia akan mengajukan program pengadaan air bersih untuk wilayah yang mengalami kekeringan. Warga setempat, Kamina (42) menyambut baik bantuan air bersih untuk masyarakat di wilayahnya. Dia berharap kedepan ada kebijakan yang menyentuh warga, salah satunya untuk mengatasi dampak kekeringan. \"Kita butuh solusi yang terbaik kedepannya. Jadi tidak ada lagi sejumlah warga yang sibuk membawa galon, ember dan jeriken untuk mendapatkan air bersih dari bantuan. Mungkin dengan membuat bak penampungan air bersih yang besar dan bisa dimanfaatkan warga saat musim kemarau datang,\" harapnya. (ono)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: